"Masing-masing pos akan diisi sebanyak 11 hingga 13 personil," ungkap Kapolres.
Selain itu, Kapolres menambahkan bahwa pihaknya menyiagakan personel Bhabinkamtibmas bersama Babinsa untuk melakukan patroli rutin.
Patroli ini bertujuan mengantisipasi tindakan kriminal sekaligus mendata rumah-rumah kosong yang ditinggalkan pemiliknya selama libur Natal.
"Sedangkan untuk daerah rawan terjadi kemacetan, disiagakan personil di pos Gatur dibantu personil Dishub," jelasnya.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.