POSKOTA.CO.ID - Banyak orang saat ini yang belum memahami fungsi dari Meta AI hingga dikhawatirkan membuat privasi tidak aman.
Namun, Meta AI sendiri memiliki fungsi bagus bagi pengguna WhatsApp yang ingin mendapat jawaban atas pertanyaan yang ada.
Tentunya bagi Anda yang ingin menghapus Meta AI, kenali terlebih dahulu dampak yang diterima.
Dampak Hapus Meta AI
1. Meningkatkan Privasi
Dengan menonaktifkan fitur ini, percakapan pengguna tidak lagi dipantau oleh sistem AI.
2. Kontrol Penuh atas Tanggapan
Pengguna dapat merespons pesan dengan cara mereka sendiri tanpa pengaruh dari saran otomatis.
3. Pengalaman Pengguna yang Lebih Sederhana
Tanpa adanya interaksi dengan Meta AI, antarmuka WhatsApp kembali ke tampilan yang lebih bersih dan mudah digunakan.
Cara Menghapus Fitur Meta AI di Android
- Buka Aplikasi WhatsApp.
- Klik ikon tiga titik di sudut kanan atas layar dan pilih Pengaturan.
- Masuk ke menu Akun.
- Pilih Privasi.
- Cari opsi Pesan Admin dan nonaktifkan tombol yang terhubung dengan Meta AI.
- Temukan obrolan dengan Meta AI di daftar chat, geser ke kiri pada chat tersebut, lalu pilih Hapus.
Cara Menghapus Fitur Meta AI di iOS
- Buka Aplikasi WhatsApp.
- Pilih tab Pengaturan di bagian bawah layar.
- Pilih Akun dan lanjutkan ke Privasi.
- Ketuk Pesan Admin dan nonaktifkan tombol terkait dengan Meta AI.
- Temukan obrolan dengan Meta AI, geser ke kiri pada chat tersebut, lalu pilih Hapus.
Sekian informasi terkait cara yang bisa digunakan untuk menghapus Meta AI WhatsApp dengan mudah untuk menjaga privasi.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.