3.677 Personel Satpol PP Jakarta Diturunkan di Pengamanan Perayaan Natal

Selasa 24 Des 2024, 12:31 WIB
Kepala Satpol PP DKI Jakarta, Satriadi Gunawan. (Poskota/Pandi)

Kepala Satpol PP DKI Jakarta, Satriadi Gunawan. (Poskota/Pandi)

POSKOTA.CO.ID - Sebanyak 3.677 personel Satpol PP Jakarta disiagakan pada saat perayaan malam Natal maupun saat Natal besok.

Kepala Satpol PP Jakarta, Satriadi Gunawan ribuan personil tersebut mulai melakukan pengamanan di ratusan gereja di wilayah Jakarta.

Sedikitnya terdapat 674 gereja yang akan dilakukan pengamanan pra ataupun saat perayaan natal besok.

"Di DKI Jakarta ada 674 gereja. Untuk malam natalnya pengamanan sebanyak personil 3.677 personil yang kita kerahkan," kata Satriadi kepada wartawan dikutip Selasa 24 Desember 2024.

Dalam pengamanan perayaan natal, Satpol PP Jakarta berkoordinasi dengan tiga pilar termasuk TNI/Polri.

"Dan untuk pengamanan di tiap-tiap kegiatan, perayaan malam tahun baru, kita sudah berkoordinasi juga dengan Polda terkait dengan pengamanan di titik-titik disesuaikan dengan kegiatan dan jumlah personilnya," jelas Satriadi.

Satriadi yang juga Plh Kepala Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta itu menyebut juga telah menyediakan pos pemadam kebakaran.

"Kami siapkan 170 pos Pemadam Kebakaran di DKI dengan siaga 1x24 jam sebanyak 1.700 personil yang akan kita siapkan," jelasnya.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait
News Update