Warga Kampung Kepu Marunda Protes Bau Sampah, Walikota Janji Beri Sanksi Tegas

Senin 23 Des 2024, 21:01 WIB
Sejumlah warga Kampung Kepu RT 09 RW 07 Kelurahan Marunda, Cilincing, Jakarta Utara, protes dengan adanya sampah yang menumpuk di lingkungan mereka. (Dok Warga)

Sejumlah warga Kampung Kepu RT 09 RW 07 Kelurahan Marunda, Cilincing, Jakarta Utara, protes dengan adanya sampah yang menumpuk di lingkungan mereka. (Dok Warga)

Protes datang menyusul adanya sampah yang menumpuk yang disebut sebagai tempat pembuangan sampah (TPS) liar.

Salah satu warga, Samsudin mengatakan keberadaan sampah yang menumpuk di linkungannya tersebut sangat menganggu akrifitas warga.

"Yang jelas bau, banyak laler, dengan adanya belatung dengan adanya bau, yang jelas warga gak terima," kata Ujang dikutip Senin 23 Desember 2024.

Hal senada diutarakan Supriyadi, yang juga warga sekitar. Ia menyebut keberadaan sampah tersebut sangat meresahkan warga apalagi dengan baunya yang sangat menyengat.

"Sampah bikin bau, warga khawatir takutnya malam menimbulkan penyakit," kata dia. 

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Berita Terkait

News Update