Warga Cisoka Tangerang Geger, Bayi Baru Lahir 4 Jam Ditemukan di Pinggir Jalan

Senin 23 Des 2024, 19:34 WIB
Warga Cisoka, Kabupaten Tangerang temukan bayi perempuan di pinggir jalan. (Dok/Polsek Cisoka)

Warga Cisoka, Kabupaten Tangerang temukan bayi perempuan di pinggir jalan. (Dok/Polsek Cisoka)

POSKOTA.CO.ID – Penemuan bayi perempuan di pinggir jalan menggegerkan warga Kampung Bunar, Desa Sukatani, Kecamatan Cisoka, Kabupaten Tangerang, Senin 23 Desember 2024. 

 Bayi malang ini diduga dibuang orang tuanya di pinggir jalan. 

Saat ditemukan, bayi perempuan tersebut dibungkus dengan kain batik dan dimasukkan kedalam kardus.

Saat dikonfirmasi, Kapolsek Cisoka, AKP Eldi membenarkan adanya penemuan bayi perempuan tersebut.

"Bayi ditemukan oleh warga yang melintas disekitar lokasi sekira pukul 04.30 WIB," kata AKP Eldi, Senin, 23 Desember 2024.

Eldi menjelaskan, awal mula saksi sedang melintas di lokasi. Kemudian saksi mendengar suara tangisan bayi dari dalam sebuah kardus di pinggir jalan.

"Saat dicek ternyata kardus tersebut berisi bayi. Saksi langsung melaporkan kejadian tersebut ke ketua RT dan RW," jelasnya.

Selanjutnya, saksi langsung melaporkan kejadian tersebut ke Mapolsek Cisoka guna penyelidikan lebih lanjut.

"Kami telah melakukan cek TKP penemuan bayi tersebut. Saat ini, bayi sudah dibawa ke Puskesmas Cisoka untuk dirawat," ungkapnya. 

Diketahui, setelah dilakukan pemeriksaan terhadap bayi tersebut, pihak Puskesmas menyatakan kondisinya dalam keadaan baik dan memperkirakan usia bayi sekitar 4 jam.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Berita Terkait

News Update