POSKOTA.CO.ID - Ingin membuat tampilan layar HP Android Anda lebih menarik dengan efek visual yang keren?
Salah satu cara yang bisa Anda coba adalah dengan membuat running text atau teks berjalan.
Efek ini memungkinkan teks bergerak secara horizontal di layar, menambah kesan dinamis pada perangkat Anda.
Dengan aplikasi Digital LED Chase, Anda bisa dengan mudah membuat running text yang dapat disesuaikan dengan berbagai pilihan teks, warna, latar belakang, hingga kecepatan gerakan.
Ingin tahu cara membuatnya? Simak langkah-langkah mudah berikut ini seperti dikutip dari kanal YouTube makin VIRAL.
Cara Membuat Running Text di HP
Di bawah ini langkah demi langkah atau cara membuat running text di HP Android Anda:
1. Unduh Aplikasi Digital LED Chase
- Pertama, buka aplikasi Google Play Store di HP Android Anda.
- Cari aplikasi Digital LED Chase di kolom pencarian.
- Setelah menemukannya, klik unduh dan tunggu hingga proses pengunduhan selesai.
Aplikasi ini cukup ringan, hanya berukuran sekitar 13 MB, jadi tidak akan memakan banyak ruang di perangkat Anda.
2. Buka Aplikasi dan Mulai Menulis Teks
- Setelah aplikasi terpasang, buka aplikasi Digital LED Chase.