Platform marketplace seperti Shopee, Tokopedia, dan lainnya biasanya menyediakan program afiliasi yang mudah diikuti.
3. Jualan Produk Digital
Jika kamu memiliki pengetahuan khusus, kamu bisa menjual produk digital seperti ebook, kursus online, atau video tutorial.
Dengan konten yang bermanfaat dan relevan dengan audiens, kamu bisa menarik minat followers untuk membeli produk digital kamu.
4. Coaching atau Konsultasi
Buka jasa konsultasi atau coaching di Instagram untuk kamu yang ahli di bidang tertentu.
Misalnya desain interior, marketing digital, atau pengembangan diri, kamu bisa menawarkan layanan ini langsung melalui Instagram.
Promosikan keahlianmu dan berikan informasi kontak untuk para pengikut yang ingin mendapatkan konsultasi lebih lanjut.
5. Live Streaming dan Donasi
Meskipun fitur live streaming dengan donasi belum ada di Indonesia, beberapa negara sudah menerapkannya.
Melalui fitur live, kamu bisa mendapatkan donasi atau "saweran" dari penonton menggunakan stiker yang dapat dikonversi menjadi uang.
Untuk sementara, kamu juga bisa menggunakan platform pihak ketiga seperti Saweria untuk mendapatkan donasi dari followers saat melakukan siaran langsung di Instagram.
6. Jual Merchandise dan Produk Fisik
Selain menjual produk digital, kamu juga bisa memasarkan produk fisik atau merchandise.
Jika followers kamu sudah banyak dan setia, jualan barang-barang seperti kaos, mug, atau aksesori dengan desain unik bisa jadi pilihan yang menguntungkan.
Pastikan untuk menambahkan link pembelian di bio atau di Story agar followers bisa dengan mudah membeli produk kamu.