Aplikasi ini Wajib Dimiliki oleh Mahasiswa di Laptopnya, Simak Informasi Selengkapnya di Sini

Jumat 20 Des 2024, 10:04 WIB
Aplikasi ini wajib ada di laptop kamu. (Freepik/mindandi)

Aplikasi ini wajib ada di laptop kamu. (Freepik/mindandi)

POSKOTA.CO.ID - Jika kamu seorang mahasiswa, penting sekali aplikasi ini ada di laptop kamu untuk memudahkan mengerjakan tugas dan yang lainnya.

Namun, ternyata bukan hanya mahasiswa saja yang wajib memiliki aplikasi-aplikasi ini. Nyatanya, aplikasi ini sangat penting untuk dimiliki setiap orang di laptopnya.

Simak dalam artikel berikut ini informasi lengkap mengenai aplikasi-aplikasi penting tersebut yang harus ada di laptop.

Aplikasi Penting di Laptop

Dikutip dari akun Instagram @fixit.indonesia, berikut adalah aplikasi-aplikasi yang harus ada di laptop terutama untuk mahasiswa, yaitu:

1. Aplikasi Perkantoran

Seperti Microsoft Office, Google Docs, Libre Office ataupun bisa juga menggunakan aplikasi lainnya, bisa disediakan dengan kebiasaan dan kenyamanan kamu.

2. Aplikasi Web Browser

Seperti Google Chrome, Opera, Microsoft Edge, Safari Browser, Brave Browser ataupun bisa juga menggunakan aplikasi lainnya. Bisa disediakan dengan kebiasaan dan kenyamanan kamu.

3. Aplikasi Pembaca PDF

Seperti Nitro PDF, Sumatera PDF, FOXIT Reader ataupun bisa juga menggunakan aplikasi lainnya, bisa disediakan dan disesuaikan dengan kenyamanan kamu.

4. Aplikasi Mendeley

Aplikasi ini digunakan untuk memudahkan dalam hal manajemen sitasi referensi untuk membuat artikel karya ilmiah, baik itu skripsi, thesis ataupun artikel lainnya.

5. Aplikasi Pengolah Data

Aplikasi ini digunakan untuk pengolahan data dari hasil penelitian. Seperti SPSS, SEM PLS, Eviews dan lain sebagainya. Bisa digunakan sesuai dengan kebutuhan dari penelitian yang dilakukan.

6. Aplikasi Meeting

Aplikasi yang digunakan seperti Zoom Meeting, Google Meet ataupun lainnya, bisa disesuaikan dengan dosen atau kampus di tempat kamu belajar.

7. Aplikasi Sesuai Jurusan

Aplikasi yang digunakan berbeda-beda sesuai dengan jurusan, misalnya jurusan arsitek, DKV dan jurusan lainnya pasti memiliki aplikasi khusus sesuai dengan jurusan yang kamu ambil.

Itulah informasi mengenai aplikasi-aplikasi penting yang harus ada di setiap laptop. Semoga bermanfaat. Kamu bisa mendapatkan informasi seputar teknologi atau gadget di portal berita Poskota yang update setiap hari.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di GoogleNews dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

Berita Terkait

News Update