AirDrop Susah Terhubung ? Begini Cara Atasinya

Kamis 19 Des 2024, 15:09 WIB
Cara atasi AirDrop iPhone tidak terkoneksi dengan baik. (Pinterest)

Cara atasi AirDrop iPhone tidak terkoneksi dengan baik. (Pinterest)

POSKOTA.CO.ID - Pengguna iPhone tentu tidak asing bukan mendengar kata AirDrop, nah jika kamu punya masalah susah terhubung dengan pengguna lainnya kamu bisa pakai cara ini untuk mengatasinya.

AirDrop merupakan salah satu fitur yang dimiliki Apple bertujuan untuk berbagi file dengan cepat tanpa kabel. 

Akan tetapi, fitur ini tidak selalu berjalan mulus. Masalah seperti perangkat lain tidak terdeteksi, file gagal terkirim, atau koneksi yang tiba-tiba terputus sering dikeluhkan oleh pengguna iPhone, iPad, dan Mac.

Jika kamu sering mengalami masalah ini, jangan khawatir. 

Artikel ini akan memberitahu terkait cara dan penyebab m masalah AirDrop.

Penyebab AirDrop Tidak Berfungsi

1. Bluetooth atau Wi-Fi Tidak Aktif

AirDrop memerlukan koneksi Bluetooth dan Wi-Fi yang aktif untuk berfungsi. Salah satu atau kedua koneksi yang mati akan menghambat proses pengiriman file.

2. Perangkat Tidak dalam Jangkauan

AirDrop hanya berfungsi jika perangkat berada dalam jarak sekitar 9 meter. Jarak yang terlalu jauh akan membuat perangkat tidak terdeteksi.

3. Pengaturan Privasi yang Membatasi

Mode AirDrop yang diatur untuk menerima file hanya dari "Kontak" dapat menyebabkan perangkat lain tidak terdeteksi jika pengirim tidak ada dalam daftar kontak Anda.

Berita Terkait
News Update