POSKOTA.CO.ID - Polisi melakukan pemeriksaan terhadap 10 orang saksi dan kamera pengawas (CCTV) di lokasi bentrokan maut antara pekerja proyek dengan sekelompok warga di Kebon Kacang, Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Dalam insiden yang terjadi pada hari Selasa 17 Desember 2024 petang itu telah menewaskan seorang pekerja proyek berinisial AS (71).
"Ada lima saksi dari pihak pekerja perusahaan dan lima orang saksi dari warga. Kami juga sudah mengamankan tiga titik CCTV, sedang kami dalami," ujar Kapolsek Tanah Abang AKBP Aditya Simanggara, kepada awak media, Rabu 18 Desember 2024.
Menurut Aditya, insiden bentrokan tersebut bermula pada saat para pekerja proyek tengah bekerja melakukan pembersihan lahan untuk pembangunan restoran.
Kemudian sekitar pukul pukul 16.30 WIB, sekitar 30 warga Kebon Kacang mendatangi lokasi proyek yang berada di tengah permukiman tersebut.
Lanjut Aditya, dalam pertemuan kedua belah pihak terjadi miskomunikasi yang menyebabkan bentrokan dan menewaskan satu orang korban.
Untuk mengusut tuntas kasus bentrokan itu, pihak kepolisian pun melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Namun dia menampik jika bentrokan itu disebabkan sengketa lahan.
"Kami masih mendalami apa akar masalahnya yang membuat kesalahpahaman antara warga dan pekerja proyek ini," beber Aditya.
Aditya mengatakan, bahwa pekerjaan pembersihan lahan di lokasi kejadian bentrokan itu sudah berlangsung selama kurang lebih tiga bulan.
Namun bentrokan baru terjadi pada Selasa (18/12) kemarin. Sehingga pihaknya belum dapat menyimpulkan apa faktor penyebab bentrokan selain kesalahpahaman.
"Sekarang kami sedang identifikasi (terduga pelaku) mengumpulkan keterangan dari para saksi yang mengetahui kejadian," kata Aditya.