POSKOTA.CO.ID – PT PLN (Persero) pastikan pihaknya akan mempersiapkan layanan kelistrikan secara menyeluruh menjelang perayaan Natal 2024 dan pergantian tahun 2025.
Hal tersebut diungkapkan oleh Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo dama press conference yang digelar di Media Center Kementerian BUMN, Jakarta pada Senin 9 Desember 2024.
Dalam konferensi pers tersebut, dirinya tampil bersama Staf Khusus Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Arya Sinulingga dan Direktur Utama PT Pertamina (Persero), Aloysius Simon Mantiri
Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo menegaskan, pihaknya telah melakukan persiapan preventif dengan memastikan seluruh sistem kelistrikan dalam kondisi andal sejak jauh-jauh hari.
Pihaknya mengaku siap menjalankan arahan dari Presiden Prabowo Subianto agar Natal dan Tahun Baru (Nataru) bisa berjalan dengan lancar.
Pihaknya juga akan memastikan jalannya ibadah bisa berjalan dengan hikmat, berjalan tanpa ada gangguan apapun.
“Dalam mengantisipasi agar Natal dan Tahun Baru ini berjalan dengan lancar, persiapan sudah kami lakukan sejak jauh hari,” ucap Darmawan, melansir laman resmi PLN.
Darmawan menambahkan, pihaknya memperkirakan Beban Puncak (BP) di momen Nataru tahun ini akan mencapai 39 gigawatt (GW).
Pihaknya saat ini memiliki daya mampu pasok (DMP) sebesar 53 GW, maka masih terdapat cadangan daya atau reserve margin sebesar 14 GW.
Selain itu, pihaknya juga sudah memastikan kecukupan energi primer untuk pembangkit-pembangkit kami dalam status sangat aman.
“Baik itu pembangkit batu bara, gas, maupun diesel sampai ke daerah-daerah terisolir dan 3T. Kami pastikan seluruh pembangkit memiliki rata-rata hari operasi (HOP) di atas 23 hari,” tuturnya.