POSKOTA.CO.ID – Pada tahun 2025 mendatang, pemerintah akan terus melanjutkan program bantuan sosial (bansos) yang disalurkan kepada masyarakat.
Namun, hanya masyarakat tertentu saja yang bisa mendapatkan bansos tersebut. Salah satu syaratnya adalah masyarakat yang sudah mendaftar.
Di artikel ini akan dibahas cara untuk daftar jadi penerima bansos melalui aplikasi atau situs resmi.
Daftar jadi penerima bansos 2025 dari aplikasi Cek Bansos
1. Unduh aplikasi resmi pemerintah Cek Bansos di PlayStore atau AppStore
2. Buka aplikasi dan pilih menu Pendaftaran
3. Isi formulir pendaftaran, mulai dari nama, NIK, dan data lainnya
4. Pastikan data yang Anda isi sudah benar
5. Kirim permohonan pendaftaran bansos
6. Tunggu proses verifikasi
Daftar jadi penerima bansos 2025 dari situs Kemensos
1. Buka situs resmi Kemensos di kemensos.go.id
2. Klik menu Pendaftaran Bansos
3. Isi formulir dengan lengkap, mulai dari data hingga dokumen yang diperlukan
4. Kirim dan dan tunggu proses verifikasi
Bansos tahun 2025
1. Makan siang gratis
Rasanya, seluruh masyarakat Indonesia tentu sudah tahu dengan program makan siang gratis dari presiden baru, yakni Presiden Prabowo Subianto.
Makan siang gratis adalah program yang dicanangkan Prabowo sejak masa kampanye.
Nantinya, program ini akan menyediakan satu kali makan bergizi per hari bagi siswa PAUD hingga SMA.
Program ini direncanakan akan berjalan mulai 2 Januari 2025 mendatang.
2. Program Kartu Harapan (PKH)
Seperti tahun-tahun sebelumnya, Program Kartu Harapan (PKH) juga masih akan berlanjut di tahun 2025.
Di program ini setidaknya ada tujuh (7) kategori masyarakat yang bisa menerima bantuan dari pemerintah, misalnya warga lansia, ibu hamil, anak sekolah, dan sebagainya.
3. Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT)
Pun dengan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) akan dilanjutkan di tahun 2025 mendatang.
Bantuan ini akan menyasar ke masyarakat yang sudah terdaftar di sistem sebagai penerima.
Nantinya akan ada bantuan yang diberikan secara berkala kepada penerima.
4. Program Indonesia Pintar (PIP)
Program Indonesia Pintar (PIP) adalah program bansos khusus pendidikan.
Program ini bertujuan agar anak sekolah bisa menamatkan studi hingga jenjang terakhir, yakni SMA/SMA.
Itulah 4 bansos yang akan cair pada tahun 2025 mendatang.
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.