POSKOTA.CO.ID - Galiech Ridha Rahardja memberikan tanggapannya terkait isu perselingkuhan yang harus diterimanya.
Diketahui, rumah tangga Asri Welas dan Galiech Ridha Rahardja kini tengah menjalani proses perceraian di Pengadilan Agama Depok.
Kini, muncul kabar bahwa perceraian keduanya disebabkan salah satunya karena perselingkuhan yang dilakukan Galiech.
Melansir dari kanal YouTube Mantra News, pria yang masih berstatus sebagai suami Asri Welas itu membantah adanya perselingkuhan.
“Saya banyak denger di media, dibilang saya menikah lagi. Aduh bisa di cek di data, saya hanya menikah sekali sama Mbak Asri,” kata Galiech yang dikutip Poskota pada Selasa, 17 Desember 2024.
Tak hanya itu, ia juga mendengar adanya isu yang menyebutkan dirinya telah berpoligami. Hal itu juga dikatakan tidak benar adanya.
“Poligami juga itu juga enggak benar sama sekali,” katanya.
Dengan tegas, ayah dua anak itu mengatakan bahwa isu yang mengarah ke perselingkuhan itu tidak benar adanya alias berita hoax.
“Hal-hal yang menggiring ke arah sana itu bisa saya bilang itu tidak benar ya,” ucapnya.
Menanggapi isu tersebut, Galiech mengaku tidak merasa terganggu meski sudah mencari isu yang tersebar ke publik.
“Ya nggak apa-apa kan semua orang langsung,Itu udah pasti reasonable ya, orang pasti lumrah lah. Ya kalau nggak ekonomi, perceraian, apalagi tuh, orang ketiga. Kan pasti udah dikaitkan ke situ,” katanya.