Solusi Volume Hp Android Naik dan Turun dengan Sendirinya

Senin 16 Des 2024, 18:46 WIB
Solusi volume hp Android naik dan turun dengan sendirinya. (Pixabay/Pexels)

Solusi volume hp Android naik dan turun dengan sendirinya. (Pixabay/Pexels)

POSKOTA.CO.ID - Jangan panik kalau volume hp Android Anda mengalami naik dan turun dengan sendirinya karena di sini terdapat solusi yang bisa diterapkan. 

Dari perkembangan era digital yang semakin maju ini, kita bisa mempunyai yang namanya smartphone dari Android atau IOS. 

Smartphone memiliki banyak fitur, spesifikasi yang mumpuni, dan keunggulan lainnya yang bisa menunjang kegiatan penggunanya. 

Namun, karena bikinan manusia, tentu saja tidak ada yang sempurna. Seiring berjalannya waktu, hp yang digunakan pun akan turun kapasitasnya. 

Misal, hp Anda mengalami eror yang menyebabkan volume menjadi naik dan/atau turun sendiri padahal Anda tidak mengaturnya sebelumnya. 

Penyebab hal itu terjadi karena tembaga yang ada di tombol volume sudah berkarat. Karena pernah kemasukan air, akhirnya jadi berkarat. 

Bisa juga karena hp-nya sudah berumur karena telah digunakan dalam waktu yang lama selama bertahun-tahun, hal ini membuat hp menjadi tidak bekerja dengan baik. 

Dilansir dari kanal Youtube bernama TutorInd, berikut ini solusi volume hp Android naik dan turun dengan sendirinya. Tidak perlu ke tempat service atau bongkar hp. 

Solusi Volume Hp Android Naik dan Turun dengan Sendirinya

  1. Tekan dan tahan tombol volume bawah selama 10 detik. 
  2. Setelah itu, tekan dan tahan tombol volume atas selama 10 detik. 
  3. Kemudian tekan dan tahan volume atas serta bawah secara bersamaan selama 10 detik. 
  4. Tekan secara bergantian volume atas dan bawah secara bergantian selama 10 detik juga. 

Dengan mengikuti cara ini, maka hp Anda bisa kembali dalam keadaan normal dan volume pun tidak naik-turun dengan sendirinya. 

Demikian informasi dari solusi volume hp Android naik dan turun dengan sendirinya. Semoga bermanfaat dan membantu. 

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait
News Update