Puing Gapura di Jalan Joyo Martono Bekasi Timur Berjatuhan, Satu Mobil Terdampak

Minggu 15 Des 2024, 13:47 WIB
Pengendara sepeda motor saat melintas persis di bawah gapura Jalan Joyo Martono, Bekasi Timur, Kota Bekasi, Minggu, 15 Desember 2024. (Poskota/Ihsan).

Pengendara sepeda motor saat melintas persis di bawah gapura Jalan Joyo Martono, Bekasi Timur, Kota Bekasi, Minggu, 15 Desember 2024. (Poskota/Ihsan).

POSKOTA.CO.ID – Peristiwa terjangan angin kencang di persimpangan lampu merah, Jalan Joyo Martono, Bekasi Timur, Kota Bekasi, Sabtu 14 Desember 2024 sore, merusak satu unit mobil milik warga.

Kendaraan roda empat itu rusak ringan terkena imbas material gapura yang copot saat diterjang angin kencang disertai hujan.

"Kemarin itu ada mobil kena baret puing ini yang di atas gapura, gara-gara anginnya kencang banget," kata seorang saksi bernama Debora (40) saat dijumpai di lokasi, Minggu, 15 Desember 2024.

Debora mengungkapkan, bodi samping mobil yang melintas tergores puing panel yang jatuh dari atas.

"Kalau parah si enggak, tapi ya (mobilnya) kegores gitu yah," ucapnya.

Peristiwa jatuhnya panel gapura terjadi sekira pukul 16.00 WIB. Penyebabnya,  kata dia, akibat angin kencang disertai hujan.

Menurutnya, situasi saat itu masih banyak pengendara motor maupun mobil yang melintas di lokasi.

"Jadi kemarin itu kan mobilnya persis berhenti di lampu merah, jadi dari atas puing itu langsung menimpa ke bawah," ujar Debora.

Beruntung, kata dia, tidak ditemukan korban luka-luka saat puing-puing jatuh dari atas gapura.

"Enggak ada korban, tapi semua warga disini pada kabur semua, anginnya kencang banget, saya aja kaget," katanya.

Sementara itu, pengamatan Poskota.co.id, sebagian material atap tersebut kini nampak kosong melompong, dan hanya terlihat kerangka besi saja.

News Update