POSKOTA.CO.ID – Emas adalah salah satu investasi yang paling menjanjikan saat ini. Selain harganya yang cenderung naik, emas juga memiliki nilai yang tinggi di mata masyarakat.
Mengikuti perkembangan zaman, ternyata sekarang investasi emas bisa dilakukan dengan mudah.
Anda yang ingin investasi emas, tetapi tidak mau ribet datang ke toko, bisa membeli lewat aplikasi DANA.
Sebelum masuk ke cara membeli emas di aplikasi DANA, pastikan bahwa akun DANA kamu sudah upgrade ke premium.
Cara upgrade ke DANA Premium
1. Buka aplikasi DANA
2. Masuk ke menu Profile
3. Pilih menu ‘Upgrade ke DANA Premium’
4. Upload foto KTP
5. Verifikasi wajah Anda (menggunakan kamera depan)
6. Proses verifikasi (biasanya memakan waktu 1x24 jam)
Cara beli emas di DANA
1. Buka aplikasi DANA
2. Masuk ke profil dan cari menu ‘eMas’
3. Pilih opsi pembelian eMas. Anda dapat memilih untuk membeli emas berdasarkan nominal dalam rupiah atau dalam gram.
4. Konfirmasi pembelian. Setelah menentukan jumlah pembelian, periksa kembali detail transaksi Anda. Jika sudah sesuai, klik ‘Konfirmasi’ untuk melanjutkan.
5. Selesaikan pembayaran sesuai dengan instruksi di aplikasi.
Minimal pembelian emas di DANA adalah 0,0001 gram. Dana eMAS memungkinkan Anda membeli emas mulai dari 0,0001 gram.
Ini artinya, Anda bisa memulai investasi emas dengan modal yang sangat kecil, bahkan setara dengan harga yang sangat murah.
Itulah cara mudah untuk investasi emas di DANA.
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.