Bansos PKH Rp750.000 Mulai Cair ke Rekening KKS Bank Mandiri Hari Ini, Cek Saldo Sekarang Juga

Minggu 15 Des 2024, 17:24 WIB
saldo pencairan bansos PKH Rp750.000 bulan Desember 2024. (facebook)

saldo pencairan bansos PKH Rp750.000 bulan Desember 2024. (facebook)

POSKOTA.CO.ID - Kabar baik hari ini bagi masyarakat, dana bansos PKH Rp750.000 terpantau mulai cair ke rekening KKS bank Mandiri, simak informasinya. 

Proses penyaluran dana bantuan sosial di akhir tahun 2024 ini masih berlangsung, salah satunya untuk Program Keluarga Harapan (PKH). 

Bansos PKH ini merupakan bantuan langsung tunai (BLT) yang diberikan kepada keluarga kurang mampu untuk bisa mencukupi kebutuhannya. 

Adapun dana bantuan PKH diperuntukkan membantu memenuhi kebutuhan dasar, mulai dari kesehatan, pangan, dan pendidikan. 

Bansos PKH Rp750.000 Cair Hari Ini

Untuk program bansos PKH sendiri disalurkan pemerintah untuk periode tahun 2024 secara bertahap. Jadi ada 4 tahap pencairan yang diterima para KPM setiap 3 bulan sekali. 

Di akhir tahun 2024 sendiri saat ini masuk periode salur bansos PKH tahap 4, yakni alokasi pencairan Oktober-November-Desember. 

Terpantau hari ini, Minggu 15 Desember 2024 melalui unggahan terbaru laman FB @info Bansos PKH, akhirnya PKH cair juga sebesar Rp750.000. 

Dari unggahan bukti penerimaan dana tersebut, nampak pencairan dana bansos PKH diterima lewat rekening KKS di bank Mandiri. 

Bagi para KPM lainnya yang juga memiliki rekening KKS Bank Mandiri bisa ikut cek saldo sekarang juga, bisa jadi dana bansos telah cair dan siap digunakan. 

Adapun untuk nominal bansos PKH Rp750.000 kemungkinan diterima oleh KPM dengan komponen ibu hamil atau anak balita. Pasalnya ada 7 komponen penerima yang mendapatkan PKH, dengan rincian saldonya sebagai berikut: 

  1. PKH Ibu hamil sebesar Rp750.000 per tahap atau Rp3.000.000 per tahun. 
  2. PKH anak balita sebesar Rp750.000 per tahap atau Rp3.000.000 per tahun. 
  3. PKH lansia sebesar Rp600.000 per tahap atau Rp2.400.000 per tahun. 
  4. PKH disabilitas sebesar Rp600.000 per tahap atau Rp2.400.000 per tahun. 
  5. PKH siswa SMA sebesar Rp500.000 per tahap atau Rp2.000.000 per tahun. 
  6. PKH siswa SMP sebesar Rp375.000 per tahap atau Rp1.500.000 per tahun. 
  7. PKH siswa SD sebesar Rp225.000 per tahap atau Rp900.000 per tahun. 

Langsung cek saldo rekening KKS untuk memastikan penerimaan dana bansos PKH. Pencairan nantinya bisa dilakukan melalui mesin ATM atau agen bank resmi. 

Cara Cek Bantuan PKH

Berita Terkait
News Update