POSKOTA.CO.ID - Bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) telah dicairkan secara bertahap sejak awal Desember 2024.
Bansos PKH merupakan bantuan yang diberikan kepada masyarakat miskin yang terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan memiliki komponen PKH.
Komponen PKH di antaranya ada ibu hamil, anak balita 0-6 tahun , anak jenjang sekolah SD-SMA, lansia 60 tahun ke atas, dan disabilitas berat.
Sementara itu, bansos BPNT adalah bantuan pemenuhan sembako untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang berada di bawah garis kemiskinan di wilayah penyalurannya.
Dana bansos BPNT yang disalurkan adalah Rp200.000 per bulannya, sementara untuk bansos PKH di sesuaikan dengan jumlah komponen dalam Kartu Keluarga.
Pada awal bulan Desember 2024 sejumlah KPM yang dana bansos PKH dan BPNT dicairkan melalui Kartu Kesejahteraan Sosial (KKS) telah mulai disalurkan.
Sedangkan untuk penyaluran bansos PKH dan BPNT melalui kantor Pos baru dimulai minggu ketiga hingga akhir Desember 2024.
"Di mulai hari Minggu sekarang itu sudah mulai penyalurannya (PKH dan BPNT) sampai nanti ditutup di tanggal 31 Desember 2024," dilansir dari kanal YouTube Pendamping Sosial, 15 Desember 2024.
Pencairan dana bansos PKH dan BPNT ini akan disalurkan mulai dari periode Juli hingga Desember 2024.
Cek Status Penerima Bansos PKH dan BPNT
Nah, bagi Anda yang penasaran untuk cek status penerima bansos PKH maupun BPNT, ada dua cara mudah yang bisa Anda lakukan, yaitu melalui halaman cek bansos atau aplikasi Cek Bansos.
Untuk pengecekkan melalui kedua cara tersebut, Anda bisa ikuti langkah-langkah berikut ini:
1. Cek di Halaman Cek Bansos
- Kunjungi situs resmi di cekbansos.kemensos.go.id melalui browser di HP atau PC Anda
- Masukkan data pribadi seperti nama lengkap dan alamat sesuai dengan data yang tertera di KTP
- Isikan kode captcha yang muncul di layar
- Klik tombol Cari Data untuk melihat status penerima bansos
2. Cek di Aplikasi Cek Bansos Kemensos
- Unduh dan pasang aplikasi Cek Bansos yang tersedia di App Store atau Play Stor
- Buka aplikasi dan lakukan registrasi menggunakan email yang aktif
- Verifikasi akun Cek Bansos Anda
- Setelah akun aktif, masuk kembali ke aplikasi Cek Bansos
- Pada menu cek bansos masukkan data yang diperlukan seperti nama dan nomor identitas
- Klik Cari Data