Update Pencairan BPNT 2024, Cek Saldo dan Informasi Terkini di Sini!

Jumat 13 Des 2024, 15:16 WIB
Update pencairan BPNT 2024. (Poskota/Adam Ganefin)

Update pencairan BPNT 2024. (Poskota/Adam Ganefin)

Bagi yang belum menerima Kartu KKS baru, bantuan BPNT masih akan disalurkan melalui PT Pos Indonesia.

Anda bisa cek apakah Anda termasuk dalam daftar penerima BPNT melalui cek Bansos di situs gemensos.go.id.

Cara Cek Saldo BPNT 2024

Bagi KPM yang ingin memastikan apakah mereka masih menerima BPNT untuk periode November-Desember 2024, Anda bisa melakukan pengecekan melalui aplikasi cek Bansos di gemensos.go.id.

Pastikan bahwa status Anda masih tercatat sebagai penerima BPNT dengan alokasi bantuan untuk bulan November-Desember 2024.

Jika data Anda sudah terupdate dengan status tersebut, maka Anda hanya perlu menunggu saldo BPNT Anda masuk ke Kartu KKS.

Untuk KPM yang belum tercatat, bisa jadi bantuan Anda sudah tidak cair lagi pada periode tersebut.

Oleh karena itu, pastikan data Anda tetap up to date agar tidak terlewatkan dari program bantuan sosial.

Pencairan BPNT Melalui PT Pos Indonesia

Bagi yang belum menerima Kartu KKS baru, pencairan BPNT tetap dilakukan melalui PT Pos Indonesia. 

KPM yang menerima bantuan melalui pos akan mendapatkan informasi tentang jadwal penyaluran di daerah masing-masing.

Surat undangan untuk pencairan biasanya akan dibagikan oleh PT Pos di beberapa daerah dan akan disesuaikan dengan jadwal distribusi yang ada.

Untuk memastikan bahwa Anda tetap menerima BPNT pada tahun 2025, penting untuk memperbarui data Anda, baik melalui DTKS atau pendamping sosial di wilayah masing-masing.

Sebagai penerima BPNT, Anda perlu memantau perkembangan pencairan BPNT pada Kartu KKS Mandiri maupun Kartu KKS baru.

News Update