Meta AI di Instagram, Berikut Cara Menggunakan dan Fungsinya

Jumat 13 Des 2024, 18:17 WIB
Ilustrasi menggunakan Meta AI di Instagram. (Meta)

Ilustrasi menggunakan Meta AI di Instagram. (Meta)

POSKOTA.CO.ID - Meta menambahkan fitur kecerdasan buatan di platform media sosialnya yaitu Instagram. Fitur ini menarik untuk dicoba pengguna, karena bisa membantu mendapatkan informasi tertentu.

Beberapa pengguna mungkin sudah mencoba Meta AI di Instagram dan kehadiran fitur ini memberikan pengalaman baru pada pengguna Instagram.

Dengan Meta AI, pengguna bisa melakukan percakapan dengan bertanya berbagai hal dan nantinya chatbot canggih tersebut akan memberikan jawaban.

Apa Itu Meta AI?

Meta AI merupakan alat kecerdasan buatan yang diperuntukkan membatu pengguna. Fitur ini sudah tersedia di WhatsApp dan juga Instagram.

Bentuk dari alat kecerdasan buatan ini yaitu chatbot. Pengguna dapat mengajukan pertanyaan apapun dan nantinya akan dijawab oleh Meta AI.

Biasanya banyak yang mengajukan pertanyaan seperti tips memasak, membuat konten, wisata dan lain sebagainya.

Selain itu, pengguna juga dapat meminta Meta AI untuk membuat teks, menerjemahkan, merangkum serta membuat gambar sesuai dengan perintah pengguna.

Dengan keahlian yang dimiliki kecerdasan buatan ini, pengguna dapat memanfaatkan fitur ini untuk membantu kehidupan sehari-hari seperti hal yang telah disebutkan.

Cara Menggunakan Meta AI di Instagram

Berikut ini cara mudah menggunakan Meta AI di Instagram, simak langkah-langkahnya:

Buka Direct Message (DM)

Untuk menggunakan fitur ini, pengguna harus membuka direct message (DM) terlebih dahulu dan lihat dibagian atas ada ikon bulat atau tulisan ‘Tanya Meta AI atau Cari’

Klik Ikon Meta AI

Setelah menemukan ikon bulan atau ulisan ‘Tanya Meta AI atau Cari’, ketuk opsi menu tersebut lalu ketuk ikon pesawat kertas berwarna biru.

Berita Terkait
News Update