Kronologi Kecelakaan Beruntun di Tol Dalam Kota Jakarta

Jumat 13 Des 2024, 16:20 WIB
Kecelakaan lalu lintas secara beruntun terjadi di tol dalam kota Km 00.500 Jakarta Timur, Jumat 13 Desember 2024 pagi. (Dok. NTMC Polda Metro Jaya)

Kecelakaan lalu lintas secara beruntun terjadi di tol dalam kota Km 00.500 Jakarta Timur, Jumat 13 Desember 2024 pagi. (Dok. NTMC Polda Metro Jaya)

POSKOTA.CO.ID - Kecelakaan beruntun yang melibatkan enam kendaraan terjadi di Tol Dalam Kota KM 00.500, arah Cawang, Jakarta, pada Jumat, 13 Desember 2024, pukul 08.30 WIB. 

Kecelakaan ini mengakibatkan tiga orang mengalami luka-luka.

"Benar telah terjadi kecelakaan yang melibatkan beberapa kendaraan di tol dalam kota," ujar Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Ojo Ruslani kepada awak media.

Keenam kendaraan yang terlibat adalah bus Mayasari Bakti, kendaraan box, Toyota Vellfire, Hyundai Ioniq 5, Honda Mobilio, dan Toyota Innova Reborn. 

Akibat kecelakaan ini, Mobilio mengalami kerusakan pada bagian depan dan belakang, sementara Ioniq 5 mengalami patah as belakang. 

Bus Mayasari Bakti rusak pada bagian depan, Innova mengalami kerusakan depan dan belakang, kendaraan box rusak bagian depan, dan Vellfire rusak pada bagian depan serta belakang.

Kronologi kecelakaan berawal ketika Mobilio melaju dari Barat ke Timur.

Tiba-tiba, kendaraan L300 memotong lajunya, sehingga pengemudi Mobilio menginjak rem mendadak.

Hal ini menyebabkan tabrakan beruntun. "Mobil Ioniq 5 yang ada di contra flow juga ditabrak oleh kendaraan yang mengarah ke Timur," terang Ojo Ruslani.

Beruntung, kecelakaan ini tidak mengakibatkan korban jiwa. Namun, tiga orang terluka: korban DA mengalami patah tulang, AS mengalami luka ringan, dan seorang penumpang Vellfire juga terluka. 

"Penumpang maupun pengemudi yang terluka sudah ditangani," tambah Ojo Ruslani.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

News Update