4 Website Penghasil Uang yang Cocok untuk Pekerjaan Sampingan atau Fulltime

Rabu 11 Des 2024, 21:16 WIB
Ilustrasi menghasilkan saldo dana dari website penghasil uang. (Unsplash/Andrew Neel)

Ilustrasi menghasilkan saldo dana dari website penghasil uang. (Unsplash/Andrew Neel)

POSKOTA.CO.ID - Di era digital ini banyak website yang menawarkan penghasilan dan bahkan sudah banyak diakses oleh banyak orang.

Website penghasil uang dapat menghasilkan saldo dana yang dicairkan melalui dompet elektronik serta uang tunai yang dicairkan melalui rekening bank atau PayPal.

Adanya sebuah web yang bisa memberikan pendapatan pada pengguna, menjadi solusi untuk menambah pundi-pundi rupiah diluar pekerjaan utama.

Biasanya pekerjaan yang sering ditemui seperti menjual karya seperti foto atau ilustrasi, menawarkan jasa dan lain sebagainya. Orang-orang menyebut, menghasilkan uang secara online melalui website ini sebagai pekerjaan freelancer.

Artikel ini akan mengulas daftar website yang bisa diakses dan cocok untuk menemukan pekerjaan sampingan atau fulltime.

Daftar Website Penghasil Uang

Untuk mengakses website dan menghasilkan uang, perlu perangkat pendukung seperti ponsel atau laptop serta jaringan internet.

Jika perangkat tersebut sudah tersedia, Anda bisa mengakses informasi dari website yang memberikan pekerjaan sehingga dapat menyesuaikan keterampilan dan kebutuhan dari klien.

Berikut ini penjelasan dan daftar website freelance hingga live streaming yang bisa menghasilkan uang, antara lain:

  • Fiverr

Website ini membayar penggunanya dengan mata uang dolar. Dengan menggunakan web ini, memungkinkan Anda untuk menjadi pekerja lepas dan mendapatkan pekerjaan di seluruh dunia.

Apabila Anda memiliki keterampilan di bidang ilustrasi, digital marketing hingga penulisan dan penerjemah, web ini layak untuk dicoba guna mendapatka tambahan uang.

  • Upwork

Tak berbeda dengan Fiverr, website ini juga sebagai penghubung antara perusahaan atau perorangan yang membutuhkan jasa profesional dan pekerja lepas.

Anda bisa menawarkan keterampilan yang dimiliki kepada klien dengan mudah. Dan bila cocok, nantinya klien yang tertarik dengan jasa Anda akan menghubungi lebih lanjut.

Pembayaran dari website ini menggunakan mata uang dolar dan dicairkan melalui PayPal.

  • Trakteer

Website ini biasanya disebut sebagai website penghasil saldo dana gratis. Trakteer banyak digunakan oleh konten kreator, seniman dan lain sebagainya.

Cara kerja dari Trakteer adalah konten kreator akan mendapat dukungan dari penggemarnya berupa saldo digital yang nantinya bisa dicairkan melalui dompet elektronik atau e-wallet.

Metode pencairan cukup beragam mulai dari menggunakan platform DANA, GoPay, Shoppe Pay, Link Aja atau rekening bank.

  • User Testing

Web ini cukup unik, pengguna memungkinkan untuk menghasilkan uang dengan cara mencoba sebuah aplikasi, produk atau website.

Kemudian harus memberikan feedbak atau umpan balik seputar pengalaman ketika menggunakan atau berselancar di produk-produk yang ingin dicoba.

Namun untuk menghasilkan uang di website ini, pengguna harus mengikuti tes terlebih dahulu. Jika lolos maka bisa mengakses produk-produk yang ingin di uji coba.

Itulah informasi seputar website penghasil uang yang bisa Anda coba untuk pekerjaan sampingan maupun fulltime.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

News Update