POSKOTA.CO.ID - Bosan dengan stiker biasa di WhatsApp? Kini Anda bisa membuat stiker unik menggunakan foto sendiri tanpa perlu aplikasi tambahan!
Cukup gunakan fitur bawaan WhatsApp yang tersedia dalam pembaruan terbaru. Ikuti cara mudah berikut untuk menciptakan stiker yang bisa langsung dikirim ke teman atau keluarga Anda.
WhatsApp terus menghadirkan inovasi untuk memanjakan penggunanya. Salah satu fitur terbaru adalah kemampuan untuk membuat stiker dari foto sendiri tanpa perlu mengunduh aplikasi tambahan.
Dengan cara sederhana, Anda bisa membuat stiker personal yang langsung tersimpan di galeri stiker WhatsApp Anda.
5 Cara Membuat Stiker WhatsApp Pakai Foto Sendiri
Simak cara-caranya dikutip dari akun Youtube Makin Viral:
1. Buka WhatsApp dan Pilih Chat
Buka aplikasi WhatsApp Anda, lalu pilih salah satu chat tempat Anda ingin mengirimkan stiker.
2. Akses Tab Stiker
Klik ikon emoji di bagian bawah layar. Kemudian, geser ke tab stiker, lalu pilih opsi buat stiker.
3. Pilih Foto untuk Stiker
Pilih foto dari galeri HP Anda yang ingin dijadikan stiker. WhatsApp akan secara otomatis menghapus latar belakang foto.
Jika Anda ingin mempertahankan latar belakangnya, gulir dan pilih opsi background tetap.
4. Tambahkan Emoji atau Teks
Anda bisa menambahkan emoji atau teks pada stiker yang dibuat, lalu pilih gaya font, warna, dan latar belakang teks sesuai keinginan.
Sesuaikan posisi teks atau emoji hingga stiker terlihat menarik.