POSKOTA.CO.ID - Apakah kamu pernah mengalami kehabisan battery handphone di saat yang tidak tepat karena membutuhkan hp tersebut?
Mungkin juga kamu pernah mengalami baterai handphone yang terkuras secara drastis? Atau mungkin membutuhkan baterai lebih tahan dalam jangka waktu yang lama?
Kamu berada pada artikel yang tepat! Pada artikel ini akan Poskota bahas bagaimana cara menghemat baterai.
Baterai handphone memiliki berbagai kapasitas yang mengatur berapa lama akan bertahan saat digunakan.
Dengan melakukan beberapa trik berikut ini, kamu bisa memperpanjang ketahanan baterai agar tidak tiba-tiba habis saat digunakan.
Trik Menghemat Daya Baterai Hp
Melalui trik-trik berikut ini, kamu bisa menghemat daya baterai hp yang digunakan:
1. Kurangi kecerahan layar
Salah satu fitur yang menguras baterai dengan cepat adalah kecerahan layar, atur kecerahan layar sesuai dengan tempat.
Menurunkan kecerahan layar dapat menghemat baterai dalam jangka pendek, tetapi juga membantu mengurangi keausan pada masa pakai baterai secara keseluruhan.
2. Lepas charger setelah penuh
Ini adalah salah satu penyebab yang paling umum dan alasan besar mengapa baterai handphone rusak dan mengakibatkan baterai cepat habis.