Rp1.200.000 Dana Bantuan BPNT Segera Cair di Pos Indonesia pada Desember 2024, Simak Info Lengkapnya

Senin 09 Des 2024, 22:30 WIB
Ilustrasi pencairan bantuan BPNT. (Poskota/Dadan)

Ilustrasi pencairan bantuan BPNT. (Poskota/Dadan)

POSKOTA.CO.ID - Saldo bansos BPNT sebesar Rp1.200.000 diperkirakan akan segera cair di bulan Desember 2024.

Penyaluran bantuan BPNT ini untuk periode Juli - September dan Oktober - Desember 2024. Pencairan akan dilakukan oleh Pos Indonesia.

Mengutip dari kanal YouTube Sukron Channel, bantuan pangan non tunai ini akan disalurkan dengan sistem rapel dan dilakukan sekaligus dua tahap.

Dengan begitu, para keluarga penerima manfaat (KPM) akan mendapat bantuan dalam periode salur enam bulan sekaligus.

Alokasi dana bansos BPNT sebesar Rp200.000 per bulan. Apabila disalurkan sekaligus dalam dua tahap maka total bantuan yang akan diterima sebesar Rp1.200.000.

Hingga saat ini, status keterangan sistem informasi kesejahteraan sosial (SIKS-NG) belum menunjukkan adanya tanda-tanda pencairan, karena status surat perintah pencairan dana (SP2D) masih kosong.

Namun diperkirakan pencairan akan dilakukan antara minggu ini atau minggu depan, sebab seluruh bantuan sosial yang diberikan pemerintah pada KPM harus rampung di bulan Desember 2024.

Kendati demikian, KPM yang data nomor induk kependudukan (NIK) masuk dalam pencairan lewat Pos Indonesia tinggal menunggu penerbitan surat undangan pencairan.

Cek Progres Pencairan Bansos BPNT 2024

Pengecekkan progres pencairan bisa dilihat secara online baik melalui SIKS-NG, aplikasi cek bansos atau situs resmi cekbansos.kemensos.go.id.

Apabila ingin mengecek melalui SIKS-NG, penerima manfaat harus meminta pendamping bantuan sosial setempat, sebab aplikasi tersebut hanya bisa diakses oleh pendamping dan operator bansos yang ada di tingkat desa.

Para KPM hanya bisa melihat melalui aplikasi cek bansos atau situs resmi yang disediakan oleh Kementerian Sosial (Kemensos).

Berita Terkait
News Update