Keren, Timnas Indonesia Kalahkan Myanmar dan Raih Kemenangan Perdana dalam Ajang Piala AFF 2024!

Senin 09 Des 2024, 23:11 WIB
Timnas Indonesia berhasil meraih 3 poin saat bermain di kandang Myanmar, Senin 9 Desember 2024. (Instagram/@timnasindonesia)

Timnas Indonesia berhasil meraih 3 poin saat bermain di kandang Myanmar, Senin 9 Desember 2024. (Instagram/@timnasindonesia)

POSKOTA.CO.ID – Tim Nasional (Timnas) Indonesia mendapatkan kemenangan perdana dalam laga pertama Grup B Piala AFF 2024 saat menghadapi Myanmar dalam status sebagai tim tamu.

Dalam pertandingan yang digelar pada Senin, 9 Desember 2024 di Stadion Thuwuma, Yangon, Myanmar ini, para pemain menunjukkan ketangguhan hingga akhir pertandingan.

Dalam laga ini, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong merotasi posisi Alfriyanto Nico menjadi di sisi kiri, sedangkan Pratama Arhan di kanan.

Jalannya Pertandingan Indonesia Vs Myanmar

Skuad Garuda sempat terlihat kesulitan untuk mengembangkan permainan di babak pertama hingga akhirnya tidak ada gol tercipta.

Bahkan, para pemain Timnas Indonesia justru mendapatkan permainan kasar dari Myanmar. Bahkan, Gelandang Wai Ling Aung mendapat kartu kuning karena mengangkat kaki sampai wajah Arkhan Kaka.

Pada babak kedua, Shin Tae Yong kemudian melakukan tiga pergantian pemain sekaligus yakni dengan menarik Alfriyanto Nico, Zanadin Faris dan Arkhan Kaka.

Kemudian pelatih asal Korea Selatan itu memasukkan Asnawi Mangkualam, Rafael Struick dan Victor Dethan sebagai pemain pengganti.

Namun permainan malah berlangsung monoton menit ke-60, hingga belum menciptakan satu gol pun. Kedua tim juga tak tampak bermain terbuka.

Karena terlihat hanya bertahan, Pelatih Myanmar Myo Hlaing Win memang sejak awal hanya menargetkan satu poin melawan Timnas Indonesia.

Pada menit ke-64, Hokky Caraka mendapatkan peluang emas. Namun, bola hasil sepakannya masih menyenggol bek Myanmar hingga mengubah arah.

Dan Myanmar nyaris mencetak gol di menit ke-69 saat memanfaatkan kemelut yang berada di depan kotak penalti skuad Garuda.

Berita Terkait
News Update