POSKOTA.CO.ID - Buat Anda yang sering melakukan login Instagram di banyak perangkat, Anda wajib tahu cara logout atau keluar akun tersebut. Cek selengkapnya
Instagram merupakan salah satu platform media sosial yang paling populer di kalangan pengguna.
Selain itu, pengguna juga bisa bebas mengakses Instagram melalui Hp, laptop, ataupun desktop komputer.
Apabila sudah login di banyak perangkat, dan Anda lupa untuk logoutnya kembali ditambah lagi perangkat itu bukan milik pribadi.
Maka Anda harus segera mengatisipasinya dengan cara keluar dari perangkat tersebut,karena bisa saja akun Instagram Anda disalahgunakan oleh orang lain.
Namun, jangan khawatir, ada cara mudah yang bisa Anda ikuti untuk logout dari akun Instagram.
Cara Logout Akun Instagram Dari Perangkat Lain
Untuk menghindari penyalahgunaan akun Instagram ataupun pembajakan, Anda juga perlu logout akun Instagram di perangkat lain.
1. Buka aplikasi Instagram.
2. Login ke akun Anda.
3. Masuk ke halaman profil akun Anda.
4. Klik menu Settings atau Pengaturan.