POSKOTA.CO.ID – Bandung selalu menjadi tempat favorit untuk menikmati akhir pekan ataupun libur panjang, terutama bagi warga Jabodetabek. Karena banyak tempat-tempat indah dan spot instagramable.
Tak hanya itu, tempat wisata di Bandung juga memiliki udara relatif sejuk sebab dipengaruhi oleh iklim pengunungan.
Oleh karena itu, wisatawan banyak yang menikmati liburan ke Bandung dengan mencoba beragam fasilitas dan atraksi yang membuat setiap pelancong betah berlama-lama.
6 Rekomendasi Tempat Wisata di Bandung
1. Dago Dreampark
Dago Dreampark merupakan taman yang menawarkan berbagai jenis atraksi untuk semua umur, mulai dari aktivitas menantang hingga spot foto yang intagramable. Tempat ini juga memadukan konsep alam terbuka dengan fasilitas hiburan.
Pengunjung bisa mencoba berbagai permainan seperti flying fox, sky bike, dan wahana anak. Selain itu, Dago Dreampark sudah dilengkapi dengan area piknik, restoran, dan café.
Lokasi Dago Dreampark berada di Mekarwangi, Jalan Dago Giri No KM 22, Pagerwangi, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Harga tiket masuk dibanderol Rp 22.000.
2. Lembang Wonderland
Tempat wisata yang berada di Jalan Raya Lembang No 177, Jayagiri, Lembang, Kabupaten Bandung Barat ini menawarkan spot instagramable seperti Snow Village yang didekorasi mirip Kutub Utara.
Pengunjung bisa menikmati salju dan melihat bangunan transparan berukuran kecil menyerupai iglo. Selain itu, ada Magic Forest yang menawarkan rumah pohon dengan tema unik.
Harga tiket masuk Lembang Wonderland dibanderol Rp 35.000 dan biaya tambahan untuk bermain setiap wahana Rp 25.000.
3. Farm House
Farm House merupakan tempat wisata alam dengan desain peternakan dengan gaya Eropa. Pengunjung bisa memakai konstum khas Belanda sambil berjalan-jalan dan foto di rumah bergaya Eropa klasik.
Farm House berlokasi di Jalan Raya Lembang No 108, Gudangkahuripan, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat dengan harga tiket masuk dibanderol Rp 30.000.
4. Taman Hutan Ir. H. Djuanda
Taman Hutan Ir. H. Djuanda menjadi tempat wisata bersejarah yang memiliki latar belakang dengan zaman purba. Taman ini memiliki luas 526,98 hektare dan merupakan konservasi antara alam dengan hutan tanaman jenis pinus.
Taman Hutan Ir. H. Djuanda berada di Kompleks Tahura tepatnya di Jalan Ir. H. Djuanda No 99, Ciburial, Kecamatan Cimenyan, Bandung. Untuk tiket masuk dibanderol Rp 15.000 (wisatawan domestik) dan Rp 55.000 (wisatawan mancanegara).
5. Kawah Putih
Kawah Putih pernah dijadikan sebagai tempat penambangan belerang pada masa kolonial Jepang. Salah satu daya tarik kawah ini adalah warna airnya yang sangat putih menyerupai kapur yang disebabkan karena daerah vulkanik dengan kandungan belerang cukup tinggi.
Kawah Putih kerap dijadikan sebagai background foto untuk keperluan pribadi, komunitas, hingga prewed.
Lokasi Kawah Putih beralamat di Jalan Situ Patengan, Rancabali, Kabupaten Bandung. Tiket masuk cukup terjangkau Rp 28.000 (wisatawan domestik) dan Rp 81.000 (wisatawan mancanegara).
6. Curug Tilu Leuwi Opat
Curug yang berada di Jalan Kp Ciwangun Indah Camp, Cihanjuang Rahayu, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat ini memiliki jalur tracking yang cukup panjang.
Perjalanan menuju area dapat mencapai sekitar 30 menit dengan kondisi jalan setapak yang masih alami. Objek wisata ini menjadi tempat ideal untuk healing dari hiruk pikuk perkotaan dengan tiket masuk hanya Rp 10.000 per orang.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.