7 Tips agar Video Reels Facebook Dapat Banyak Penonton dan Bisa Memenuhi Syarat Monetisasi

Sabtu 07 Des 2024, 22:55 WIB
Ilustrasi monetisasi reels Facebook. (GKPB)

Ilustrasi monetisasi reels Facebook. (GKPB)

POSKOTA.CO.ID - Mau tahu bagaimana cara agar video Reels Facebook Anda banyak menonton, sehingga memenuhi syarat monetisasi? Simak informasinya hingga akhir.

Facebook menawarkan penggunanya untuk mendapatkan penghasilan dari konten-konten yang diunggah di akun profesional atau halaman.

Program tersebut bernama konten monetisasi Facebook. Dalam keterangannya, adanya fitur monetisasi konten ini membuat pengguna bisa menghasilkan uang dari Facebook melalui sebuah konten.

Konten yang dapat menghasilkan uang berupa video, gambar, hingga teks. Namun untuk sampai di tahap tersebut ada syarat-syarat yang harus dipenuhi.

Persyaratan Konten Reels

Facebook menyebutkan untuk kreator harus memenuhi kebijakan privasi, standar komunitas yang telah ditetapkan serta mematuhi ketentuan penggunaan.

Selain itu, ada syarat teknis yang harus dipenuhi saat membuat konten video Reels, antara lain:

  • Video berdurasi 90 detik (boleh kurang dari 90 detik, bisa berdurasi :03 detik)
  • Rekomendasi dukungan video: HDR (perlu diingat bahwa efek kreatif tertentu belum tersedia untuk kreasi HDR dan mungkin tidak didukung)
  • Rekomendasi format: .mp4
  • Rekomendasi resolusi: 1080p
  • Rasio aspek unggahan: 9:16
  • Rekomendasi codec video: H.264, H.265
  • Dukungan codec video: H. 264, H. 265, VP9, AV1
  • Rekomendasi frame rate: 24FPS - 60FPS
  • Rekomendasi GOP tertutup: 2 detik hingga 5 detik
  • Subsampling chroma: 4:2:0
  • Piksel persegi
  • Pemindaian progresif

Kemudian untuk sisi audio, pengguna dapat mengikuti ketentuan ini:

  • Saluran: Stereo
  • Codec: Kompleksitas AAC Rendah
  • Rasio sampel: 44,1 kHz atau 48 kHz
  • Laju bit audio: 128 kbps+

Tips agar Video Reels Ditonton Banyak Orang

Berikut ini sejumlah tips agar vide reels yang dibuat bisa ditonton oleh banyak orang, sehingga bisa memenuhi persyaratan monetisasi, yaitu:

  • Hibur pemirsa dengan konten yang sesuai dan menarik agar mampu mencuri perhatian
  • Galakkan dan ciptakan tren yang bisa diikuti orang lain dengan mudah
  • Gunakan fitur kreatif seperti teks, filter, atau efek kamera
  • Gunakan video vertikal dan hindari video horizontal yang biasanya tidak mudah dibuat ulang
  • Gunakan musik dari galeri musik Facebook atau audio original yang Anda buat atau temukan di Reels
  • Lakukan eksperimen atau jadilah pionir dan coba berbagai pendekatan berbeda untuk mencari tahu mana yang efektif untuk Anda
  • Tampilkan konten Anda dengan jelas menggunakan teknik pencahayaan dan pengambilan gambar yang bagus

Kemudian hindari mengunggah konten berkualitas rendah, seperti:

  • Buram karena resolusi rendah.
  • Terlihat didaur ulang dari aplikasi lain (yakni, memuat watermark)
  • Diunggah dengan garis batas di sekelilingnya
  • Horizontal (format video ini biasanya tidak mudah untuk dibuat ulang)

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait
News Update