NIK KTP Atas Nama Anda yang Terdaftar di Kemensos Berhak Mendapatkan Saldo Dana Bansos PKH dan BPNT Alokasi November-Desember 2024, Cek Selengkapnya!

Jumat 06 Des 2024, 17:00 WIB
Data yang terdaftar di kemensos berhak mendapatkan saldo dana bansos PKH dan BPNT (Poskota/Insan Sujadi)

Data yang terdaftar di kemensos berhak mendapatkan saldo dana bansos PKH dan BPNT (Poskota/Insan Sujadi)

POSKOTA.CO.ID - Program Keluarga Harapan (PKH) adalah salah satu bantuan yang sangat dinantikan oleh masyarakat Indonesia. Program ini dianggap sangat membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari dan meringankan beban hidup banyak keluarga.

PKH adalah program dari pemerintah yang memberikan bantuan berupa uang tunai kepada keluarga miskin (KM) yang sudah ditetapkan sebagai penerima manfaat. Tujuan utamanya adalah untuk meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup masyarakat, sekaligus menjadi bagian dari upaya mempercepat pengurangan angka kemiskinan sejak diluncurkan pada tahun 2007.

Program ini terutama menyasar keluarga prasejahtera, seperti ibu hamil dan anak-anak, agar mereka bisa mendapatkan akses yang lebih baik ke layanan kesehatan dan pendidikan. Selain itu, PKH juga memberikan perhatian khusus kepada penyandang disabilitas dan lansia, untuk memastikan mereka tetap sejahtera sesuai dengan amanah undang-undang dan visi pembangunan nasional.

Penyaluran bantuan dilakukan melalui bank-bank Himbara, seperti Mandiri, BRI, BNI, dan Bank Syariah Indonesia (BSI), sehingga mempermudah penerima untuk mencairkan bantuan tersebut. 

Dilansir dari YouTube SUKRON CHANNEL pada Jumat, 6 Desember 2024. Informasi perkembangan terkini terkait pencairan Bantuan Sosial Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT). Bantuan tersebut mencakup alokasi bulan November-Desember 2024, serta periode Juli hingga Desember 2024 bagi penerima yang belum mendapatkan haknya. 

Penyaluran akan dilakukan melalui PT Pos Indonesia bagi penerima yang belum memperoleh Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) baru.

Selain itu, mulai hari ini juga terdapat pendistribusian bantuan sosial non-reguler seperti bantuan cadangan beras dan program lainnya yang mulai ramai disalurkan.

Pencairan Bantuan PKH dan BPNT

PKH November-Desember 2024

  • Penyaluran bantuan PKH untuk periode ini sudah mulai cair secara bertahap melalui rekening KKS.
  • Penerima yang belum memiliki KKS baru dan sebelumnya menerima melalui PT Pos, akan kembali disalurkan melalui PT Pos Indonesia.

BPNT November-Desember 2024

  • Proses pencairan BPNT untuk beberapa penerima sudah terpantau masuk ke saldo KKS, terutama di bank penyalur seperti BRI dan BNI.
  • Bagi yang belum menerima, penyaluran diharapkan selesai sebelum akhir Desember 2024.

Bantuan Non-Reguler

Beberapa jenis bantuan non-reguler yang disalurkan antara lain:

Berita Terkait

Cara Transfer Saldo DANA ke Bank

Jumat 06 Des 2024, 17:44 WIB
undefined

News Update