Mayat Wanita Ditemukan di Semak-Semak, Polisi: Pelaku Rekan Kerja 

Jumat 06 Des 2024, 15:23 WIB
Ilustrasi mayat. (Dok. Poskota)

Ilustrasi mayat. (Dok. Poskota)

POSKOTA.CO.ID - Polisi mengungkap kasus penemuan mayat wanita setengah bugil yang ditemukan di semak-semak pinggiran Kali Cisadane, Desa Gaga, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, Rabu sore, 4 Desember 2024. Korban diduga menjadi korban pembunuhan.

Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho mengatakan setelah mengungkap identitas korban, dia langsung memburu pelaku yang diketahui merupakan rekan kerja korban.

"Setelah dilakukan pemeriksaan, rekan kerja korban berinisial INI 27 tahun yang pergi terakhir bersama korban, ditetapkan sebagai tersangka tunggal," katanya, Jumat, 6 Desember 2024.

Dari hasil pemeriksaan terhadap INI, diketahui keduanya bertemu pada tanggal 2 Desember 2024 sepulang kerja.

Kemudian, saat bertemu keduanya berbincang dan korban sempat mengatakan perkataan yang membuat tersangka sakit hati.

"Kejadiannya tanggal 2 Desember 2024. Keduanya pergi menggunakan sepeda motor milik korban. Lalu saat berbincang-bincang, pelaku sakit hati dengan perkataan korban dan akhirnya nekat menghabisi nyawa korban," ungkapnya. 

Lanjut Zain, pelaku yang sakit hati mengajak korban ke pinggir Kali Cisadane untuk berfoto. Namun, sesampainya di lokasi, pelaku menghabisi korban dengan sebilah kayu.

"Pelaku memukul korban dengan kayu yang didapat di sekitar lokasi. Setelah memukul bagian kepala menggunakan kayu, pelaku langsung memukul bagian wajah korban dengan tangan kosong hingga korban meninggal dunia," ujarnya.

Melihat korban sudah tidak berdaya, pelaku menyeret tubuh korban ke semak-semak dan meninggalkannya disana.

"Kemudian pelaku meninggalkan korban dan sepeda motor korban pun dibawa oleh pelaku," pungkasnya.

Sebelumnya, Sesosok mayat wanita ditemukan tewas dalam kondisi setengah telanjang semak-semak pinggiran Kali Cisadane, Desa Gaga, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, Rabu, 4 Desember 2024 sore.

Berita Terkait
News Update