Coros Pace Pro: Smartwatch dengan Fitur Unggul untuk Memantau Kebugaran Atlet

Jumat 06 Des 2024, 07:25 WIB
Coros Pace Pro hadir sebagai smartwatch yang didesain untuk atlet (Coros.com)

Coros Pace Pro hadir sebagai smartwatch yang didesain untuk atlet (Coros.com)

POSKOTA.CO.ID – Menjelang akhir tahun, Coros meluncurkan smartwatch terbarunya bernama Coros Pace Pro. Smartwatch ini didesain khusus untuk para atlet yang membutuhkan performa tinggi.

Meski memiliki performa tinggi, Coros Pace Pro diklaim sebagai smartwatch ringan dengan bobot hanya 49 gram menggunakan tali silicon dan 37 gram dengan tali nilon.

Coros Pace Pro mengusung layar AMOLED berukuran 1,3 inci dengan resolusi 416 x 416 piksel dan tingkat kecerahan hingga 1.500 nits, membuat tampilan layar tetap jelas meski di bawah sinar matahari.

Smartwatch ini dibekali material dari Mineral Glass untuk layar dan fiber reinforced polymer untuk bodi bezel. Coros Pace Pro juga memiliki ketahanan air 5ATM, sehingga pengguna tidak perlu khawatir menggunakannya di luar ruangan.

Daya baterai Coros Pace Pro berkapasitas 345 mAh yang dapat bertahan hingga 38 jam untuk aktivitas luar ruangan dan 20 hari untuk penggunaan standar.

Keunggulan pada Coros Pace Pro adalah akurasi pemetaan GPS yang akurat berkat chipset satelit dan dukungan mode All-Systems, serta Dual-Frequency.

Fitur Kesehatan dan Olahraga

Coros Pace Pro menawarkan fitur olahraga, termasuk untuk trail run. Smartwatch ini juga mendukung fitur virtual pacer dan olahraga lari virtual.

Smartwatch Coros Pace Pro juga didukung aplikasi khusus dari Coros untuk memantau perencanaan, progres kemajuan, hingga kebiasaan latihan layaknya atlet professional.

Selain itu, fitur pemantauan kesehatan dengan kemampuan mengukur detak jantung akurat berkat dukungan sensor ECG, dan sensor elektrokardiogram untuk memantau performa tubuh.

Terdapat pula fitur pelatihan yang menawarkan pelacakan keseharian seperti tidur dengan REM, stress, dan pemberitahuan pesan dan panggilan.

Coros Pace Pro menawarkan tiga opsi warna yakni Black, Blue, dan Grey dengan harga dibanderol sekitar Rp 6,1 juta.

News Update