Agar bisa monetisasi, Anda perlu memiliki minimal 5.000 pengikut di akun Facebook.
2. Jam Tayangan yang Terpenuhi
Facebook Pro mengharuskan Anda untuk mencapai target jam tayang minimal 60.000 jam dalam 1-2 bulan.
Pengalaman seorang konten kreator bisa mencapai 60.000 jam tayang hanya dalam waktu sekitar 1 minggu.
Tentunya kunci utama dari keberhasilan tersebut adalah fokus pada konten yang menarik dan konsisten.
3. Fokus pada Konten Reel dan Video Orisinal
Salah satu cara terbaik untuk meningkatkan jam tayang adalah dengan membuat video Reel yang orisinal.
Misalnya Anda fokus membuat konten reaction, yaitu menonton video yang sedang viral di TikTok dan memberikan komentar atau reaksi terhadap video tersebut.
Pastikan kontennya tidak merupakan re-upload, tapi bisa berbentuk reaksi terhadap video dengan tema tertentu.
Ini akan membuat video Anda lebih menarik dan tentunya mendapatkan lebih banyak penonton.
Selain itu, pilihlah tema yang konsisten untuk setiap video.
Misalnya, gunakan hashtag seperti TikTokReaction atau MicroScope untuk membuat audiens tahu apa yang bisa mereka harapkan dari konten Anda.
4. Konsistensi dan Strategi Upload Video
Kunci utama dalam mendapatkan penghasilan dari Facebook Pro adalah konsistensi.
Di awal-awal, misalnya Anda meng-upload tiga video setiap hari, bahkan lebih.