Bisa Hasilkan Cuan, Begini Cara Daftar Akun Facebook Pro dengan Benar

Jumat 06 Des 2024, 23:55 WIB
Begini cara daftar Facebook Pro terbaru dengan benar agar bisa hasilkan cuan. (Freepik/@jannoon028)

Begini cara daftar Facebook Pro terbaru dengan benar agar bisa hasilkan cuan. (Freepik/@jannoon028)

POSKOTA.CO.ID - Facebook kini menyediakan berbagai fitur yang memungkinkan penggunanya untuk menghasilkan uang, salah satunya melalui mode profesional atau dikenal dengan Facebook Pro. 

Dengan mengaktifkan mode profesional, Anda bisa memanfaatkan berbagai peluang monetisasi seperti iklan, langganan, dan bonus dari konten yang Anda unggah. 

Namun, untuk memaksimalkan potensi tersebut, penting untuk mendaftar dan mengaktifkan akun Facebook profesional dengan benar. 

Artikel ini akan memberikan panduan langkah demi langkah tentang cara mendaftar akun Facebook profesional serta mengaktifkan mode profesional dengan tepat, agar Anda tidak mengalami kendala seperti kesulitan dalam monetisasi atau pengisian informasi yang diperlukan.

Cara Daftar Akun Facebook Pro Terbaru

Inilah cara mendaftar akun Facebook profesional terbaru dan mengaktifkan mode profesional di Facebook dengan benar. 

Dengan mengaktifkan mode profesional, Anda berpotensi mendapatkan penghasilan dari Facebook. 

Namun, penting untuk mengikuti langkah-langkah dengan hati-hati agar akun Anda bisa dimonetisasi dan tidak ada masalah di kemudian hari.

Berikut ini adalah proses yang perlu Anda ikuti seperti dikutip dari kanal YouTube makin VIRAL:

1. Buka Aplikasi Facebook dan Login

Langkah pertama adalah membuka aplikasi Facebook di perangkat Anda dan pastikan Anda sudah login ke akun Facebook Anda.

2. Masuk ke Profil dan Aktifkan Mode Profesional

Setelah login, buka profil Anda dengan cara klik foto profil di bagian atas. Setelah itu, Anda akan melihat tiga titik di bagian pojok kanan atas. Klik titik tersebut dan cari opsi Aktifkan Mode Profesional.

3. Baca Ketentuan dengan Teliti

Pada halaman berikutnya, Anda akan diminta untuk mengaktifkan mode profesional. 

Berita Terkait

News Update