POSKOTA.CO.ID - Menghasilkan uang menggunakan sebuah aplikasi kini bisa menjadi kenyataan. Sebab, banyak pembuat aplikasi yang menawarkan pendapatan pada penggunanya.
Para pemburu saldo dana gratis di internet sering kali menyebutnya dengan sebutan aplikasi penghasil saldo dana. Karena pencairan saldonya kebanyakan melalui dompet elektronik DANA.
Berikut ini penjelasalan bagaimana cara dapat saldo dana gratis dari aplikasi penghasil saldo dana setiap hari.
Cuan dari Aplikasi Penghasil Saldo DANA
Mengutip dari kanal YouTube Bang Gaptek ID, ada sebuah aplikasi penghasil saldo dana terbukti membayar penggunanya Rp50.000 setiap hari.
Aplikasi tersebut bernama Fizzo Novel dan bisa dengan mudah ditemukan oleh pengguna di Google Play atau App Store.
Cara untuk menghasilkan uang dari aplikasi ini, pengguna diharuskan menyelesaikan beragam misi yang tersedia mulai dari daily chek-in, menonton iklan hingga mengundang teman.
Setelah menyelesaikan misi yang diberikan, pengguna akan diberi sebuah reward berupa koin. Dan koin yang di dapat itulah, yang nantinya ditukar menjadi uang tunai berupa saldo DANA, OVO atau GoPay.
Paling besar koin yang bisa didapat adalah dengan mengerjakan misi mengundang teman.
Selain mengerjakan tugas-tugas tersebut, pengguna juga bisa mendapatkan koin dengan cara membaca sebuah novel atau komik yang tersedia di dalam aplikasi.
Caranya cukup melakukan swipe layar dari kanan ke kiri, dan pengguna akan diberikan sebuah koin setiap membaca sebuah cerita. Semakin lama membaca semakin banyak koin yang bisa didapat.
Ada minimum penarikan saldo dari aplikasi ini, paling kecil Rp500 dan paling besar Rp100.000. Sedangkan nominal lainnya mulai dari Rp20.000 - Rp80.000.