Sepakat Damai, Farhat Abbas Minta Maaf dan Sebut Denny Sumargo Orang Baik 

Kamis 05 Des 2024, 14:02 WIB
Momen Farhat Abbas dan Denny Sumargo sepakat untuk berdamai di mediator oleh Mensos, Saifullah Yusuf atau gus Ipul.(Instagram/@farhatabbasofficial)

Momen Farhat Abbas dan Denny Sumargo sepakat untuk berdamai di mediator oleh Mensos, Saifullah Yusuf atau gus Ipul.(Instagram/@farhatabbasofficial)

POSKOTA.CO.ID - Perseteruan antara Farhat Abbas dan Denny Sumargo kini telah mendapatkan titik terang seusai keduanya mediasi di kantor Kementerian Sosial (Kemensos).

Farhat Abbas dan Denny Sumargo akhirnya dipertemukan di agenda mediasi dengan Menteri Sosial, Saifullah Yusuf pada Rabu, 4 Desember 2024 malam.

Sebelumnya, keduanya terlibat saling sindir dan saling lapor dalam kisruh soal uang donasi Agus Salim dan Pratiwi Noviyanthi.

Melansir dari akun Instagram @pembami.kehaluan.reall seusai selesia menjalani mediasi, Farhat Abbas dihadapan awak media mengungkapkan Denny Sumargo merupakan sosok yang baik.

Pernyataannya itu seolah menunjukkan bahwa keduanya sudah tidak terlibat dalam perseteruan lagi dalam kisruh donasi Agus Salim.

“Denny Sumargo ini orang baik, kenapa baik? karena dia hadir,” kata Farhat yang dikutip Poskota pada Kamis, 5 Desember 2024.

Bahkan, ia juga menyampaikan permohonan maafnya untuk ayah satu anak itu dan istrinya yang terkena imbas dari perseteruan.

Saya menyatakan minta maaf dengan kerendahan hati saya terutama buat keluarga dan istrinya,” katanya.

Dalam penyataannya, ia mengaku tidak akan melihat permasalahan yang sempat terjadi dan fokus dengan pengobatan kliennya, Agus Salim.

“Saya tidak melihat masa lalu lagi, saya melihat masa depan. Saya ingin Agus sembuh,” ucapnya.

Pengacara itu juga berharap para donatur yang sudah memberikan bantuan kepada kliennya itu untuk tetap membantu orang yang membutuhkan bantuan.

Berita Terkait
News Update