Pencairan bantuan sosial untuk periode November-Desember 2024 juga terpantau di Bank BRI, yang paling banyak mencairkan bantuan sosial hari ini.
Mayoritas pencairan Bank BRI adalah untuk komponen lansia, dengan beberapa wilayah sudah menerima Rp400.000 per penerima manfaat.
Sementara itu, Bank Mandiri juga terpantau menyalurkan bantuan dalam jumlah yang besar, mulai dari Rp650.000 hingga Rp1 juta.
Namun, untuk Bank BNI, masih belum ada kabar terbaru mengenai pencairan bantuan PKH atau BPNT pada sore ini, dan banyak KPM yang masih menunggu.
Bagi kalian yang sudah menerima saldo, terutama di Bank BNI, kami minta untuk meninggalkan komentar mengenai wilayah tempat kalian tinggal.
Bagi penerima manfaat di seluruh Indonesia, sangat disarankan untuk mengecek saldo secara berkala di aplikasi mobile banking atau melalui mesin ATM, terutama bagi yang menggunakan kartu KKS baru.
Selain itu, bagi yang belum menerima KKS baru, segera cek surat undangan dari PT Pos Indonesia untuk pencairan.
Semoga informasi ini bermanfaat bagi kalian semua yang menunggu pencairan bantuan sosial PKH dan BPNT.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News, dan jangan lupa untuk mengikuti kanal WhatsApp Poskota agar tidak ketinggalan update berita setiap hari.