Saldo Bantuan PKH BPNT Desember 2024 Mulai Cair Merata via Bank BRI, BNI, BSI, Mandiri, dan PT Pos, Cek Sekarang!

Kamis 05 Des 2024, 14:03 WIB
Pencarian PKH dan BPNT mulai merata di rekening kks. (Poskota/Adam Ganefin)

Pencarian PKH dan BPNT mulai merata di rekening kks. (Poskota/Adam Ganefin)

POSKOTA.CO.ID - Kabar baik yang sangat ditunggu-tunggu oleh Keluarga Penerima Manfaat (KPM) program bantuan sosial..

Khususnya bagi penerima Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) untuk periode bulan November dan Desember 2024.

Bantuan sosial ini disalurkan melalui empat bank penyalur utama yaitu Bank BRI, BNI, BSI, dan Mandiri, yang akan membantu memastikan bahwa bantuan sampai tepat sasaran.

Bagi KPM yang belum mendapatkan kartu KKS baru, jangan khawatir, PT Pos Indonesia juga akan mengirimkan surat undangan untuk pencairan.

Artikel ini akan membahas lebih dalam tentang status pencairan dan bagaimana Anda bisa memastikan bantuan sosial Anda segera diterima.

Update Terkait Pencairan PKH dan BPNT

Di akhir tahun 2024, banyak KPM yang menunggu pencairan bantuan sosial, terutama PKH dan BPNT.

Melansir dari kanal YouTube Naura Vlog, informasi terbaru mengenai distribusi saldo bantuan yang semakin merata di seluruh wilayah Indonesia, dari sore hingga malam hari ini.

Terutama bagi KPM yang belum menerima kartu KKS baru, PT Pos Indonesia akan memberikan surat undangan untuk pencairan.

Namun, untuk pencairan bulan November dan Desember 2024, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.

Bank BRI sudah mulai mencairkan bantuan sosial, terutama untuk komponen lansia dan Sekolah Dasar, dengan saldo yang tercatat di beberapa wilayah.

Bank Mandiri juga telah menyalurkan bantuan untuk dua komponen balita dengan jumlah yang cukup besar, yaitu Rp1 juta di wilayah tertentu.

Pencairan Melalui Bank BRI, BNI, BSI, Mandiri

Berita Terkait

News Update