Menanggapi hal itu, Farhat justru mengungkapkan pernyataan Novi terkait uang donasi yang dapat digunakan untuk kebutuhan lain jika tujuan awal yakni pengobatan sudah selesai.
Pengacara itu juga mengatakan bahwa ia tidak ingin banyak berbicara karena mengaku kini telah berdamai terhadap kisruh tersebut.
“Jelas ya, Pak Mensos memberikan kisi-kisi. Dulu Novi bilang kalau sudah selesai boleh beli mobil, tempat tinggal, udah lah. Saya enggak mau ngomong hari ini, hati saya sudah damai,” kata Farhat.
Sebelumnya, Farhat Abbas selalu bersikeras mengatakan bahwa uang donasi yang telah diberikan itu semuanya hak Agus dan dapat dipergunakan untuk apa saja itu hak kliennya.
Lebih lanjut, Mensos juga mengatakan akan sepatnya mempertemukan pihak Denny Sumargo dan Pratiwi Noviyanthi dengan Agus Salim untuk melakukan mediasi.
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.