Dana Bansos PKH Terpantau Sudah Cair Senilai Rp400.000, Simak Informasi Terbarunya

Rabu 04 Des 2024, 20:15 WIB
Informasi terbaru mengenai pencairan bansos PKH. (Poskota/Adhitya Fajar Fikrillah)

Informasi terbaru mengenai pencairan bansos PKH. (Poskota/Adhitya Fajar Fikrillah)

POSKOTA.CO.ID - Kabar gembira bagi masyarakat yang telah terdaftar sebagai penerima bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH). Pencairan dana bansos PKH kembali bergulir.

Berdasarkan unggahan video di kanal YouTube Arfan Saputra Channel pada tanggal 4 Desember 2024, sejumlah Keluarga Penerima Manfaat (KPM) telah berhasil menarik dana bantuan sosial sebesar Rp400.000.

Dana ini ditujukan bagi KPM lansia sebagai alokasi bantuan untuk dua bulan terakhir, yakni November dan Desember 2024.

Cara Mengecek Penerima Bansos PKH

Untuk mengetahui apakah Anda termasuk penerima bansos PKH, Anda dapat melakukan pengecekan secara online melalui situs resmi Kementerian Sosial atau aplikasi Cek Bansos.

Caranya cukup mudah, Anda hanya perlu memasukkan data diri seperti NIK, nama lengkap, dan alamat.

Besaran Bansos PKH

Nominal besaran dana bansos PKH ditentukan berdasarkan kategori masing-masing KPM. Jika ditotalkan secara keseluruhan, saldo yang diterima oleh KPM dalam satu tahun adalah sebagai berikut.

  • Ibu hamil Rp3.000.000/tahun
  • Balita Rp3.000.000/tahun
  • Anak SD Rp900.000/tahun
  • Anak SMP Rp1.500.000/tahun
  • Anak SMA Rp2.000.000/tahun
  • Lansia Rp2.400.000 per tahun
  • Disabilitas Rp2.400.000/tahun

Penutup

Program bansos PKH merupakan salah satu upaya pemerintah untuk mengurangi angka kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Dengan adanya bantuan ini, diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi kehidupan masyarakat, terutama bagi keluarga yang kurang mampu.

Untuk Anda yang telah terdaftar sebagai penerima manfaat, tetapi belum menerima saldo dana masuk diharapkan bersabar karena pencairan bansos dilakukan bertahap.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari

Berita Terkait

News Update