POSKOTA.CO.ID - Memasuki bulan Desember, wajib untuk segera list tempat wisata mana yang akan Anda tuju untuk libur akhir tahun nanti.
Bagi Anda yang berada di kota besar seperti Jakarta, Bandung, Bekasi, dan sekitarnya lebih baik liburan di Garut saja.
Karena Garut menjadi salah satu kabupaten atau kota yang memiliki tempat wisata dengan keindahan alam yang sangat memukau.
Sehingga bagi Anda yang nanti mau liburan di Garut, Jawa Barat Anda bisa cek tempat wisata ini.
Salah satu objek wisata yang mesti ada di list adalah Agrowisata Tepas Papandayan yang berlokasi di kecamatan Cisurupan, Kabupaten Garut.
Di sini Anda bisa berendam di kolam air panas asli yang berasal dari air Gunung Papandayan.
Kolam yang ada di sini pun beragam ada untuk anak, remaja dan dewasa. Sehingga kalau Anda membawa toddler ke sini pun akan aman untuk berendam di air panas ini.
Tak hanya itu yang membuat objek wisata Agrowisata Tepas Papandayan wajib dikunjungi adalah ketika Anda mengunjungi di pagi hari.
Karena saat sunrise muncul, pemandangannya luar biasa menarik. Bahkan bagi yang senang mendapatkan spot foto keren, destinasi wisata ini akan memanjakanmu.
Keindahan sunrise ini membuat orang yang datang ke sini takjub. Karena tak hanya berendam saja, tetapi bisa menikmati keindahan alam yang begitu cantik.
Maka tak heran banyak wisatawan dari luar Garut, yang juga ingin menikmati sunrise di Agrowisata Tepas Papandayan.
Anda pun tak perlu mengeluarkan Harga Tiket Masuk (HTM) yang mahal, karena di sini Anda cukup mengeluarkan HTM Rp10.000 saja bagi dewasa.
Dengan HTM murah, Anda masih bisa menikmati keindahan alam yang ada di sini.
Tenang di sini banyak warung yang membuka makanan dan minuman, jikalau Anda mau makan di sini. Dan di sini Anda bisa melakukan camping ground bareng keluarga.
Jadi jangan lupa, kalau liburan akhir tahun 2024 ini, Anda bisa memboyong teman atau keluarga liburan di sini.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.