POSKOTA.CO.ID - Simak dalam artikel ini panduan untuk mengisi saldo dompet elektronik DANA melalui beberapa merchant, seperti Alfamart dan Alfamidi.
DANA merupakan aplikasi e-wallet yang penggunaannya cukup masif di Indonesia selama beberapa waktu belakangan.
Melalui aplikasi ini, pengguna bisa melakukan berbagai macam transaksi keuangan secara digital sehingga lebih fleksibel.
Pengguna bisa bertransaksi tanpa kartu dan tanpa uang tunai dari aplikasi ini. Hal ini tentu sangat sejalan dengn tren cashless yang saat ini banyak dilakukan masyarakat.
Ada banyak transaksi yang bisa dilakukan oleh pengguna, mulai dari belanja online, kirim dan terima uang, bayar tagihan, beli pulsa, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Semua transaksi tersebut dapat dilakukan dengan mudah asalkan pengguna memiliki jumlah saldo yang cukup di akunnya.
Sebab, jika pengguna kekurangan saldo DANA maka itu akan menghambat proses transaksi.
Terdapat beberapa cara yang bisa dilakukan pengguna untuk top up saldo atau isi ulang saldo DANA supaya bisa bertransaksi kembali.
Salah satu cara yang bisa dilakukan, yakni top up saldo DANA melalui Alfamart juga Alfamidi.
Berikut ini panduan lengkap cara isi saldo DANA melalui Alfamart dan Alfamidi yang bis diikuti oleh pengguna.
Cara Isi Saldo DANA di Merchant
1. Cara Isi Saldo DANA di Alfamart
- Datangi gerai Alfamart terdekat
- Beritahukan kepada kasir jika kamu ingin melakukan top up saldo DANA
- Kemudian sebutkan nomor ponsel kamu yang terdaftar di akun DANA kepada kasir
- Sebutkan nominal saldo DANA yang diinginkan
- Nominal saldo DANA yang dapat diisi mulai dari Rp50 ribu hingga Rp1 juta
- Ikuti instruksi selanjutnya dari kasir untuk menyelesaikan transaksi
2. Cara Isi Saldo DANA di Alfamidi
- Datangi toko Alfamidi terdekat
- Beritahukan kepada kasir jika kamu ingin melakukan top up saldo DANA
- Kemudian sebutkan nomor ponsel kamu yang terdaftar di akun DANA kepada kasir
- Sebutkan nominal saldo DANA yang diinginkan
- Nominal saldo DANA yang dapat diisi mulai dari Rp50 ribu hingga Rp1 juta
- Ikuti instruksi selanjutnya dari kasir untuk menyelesaikan transaksi
3. Cara Isi Saldo DANA di DanDan
- Datangi gerai DanDan
- Beritahukan kepada kasir jika kamu ingin melakukan top up saldo DANA
- Kemudian sebutkan nomor ponsel kamu yang terdaftar di akun DANA kepada kasir
- Sebutkan nominal saldo DANA yang diinginkan
- Nominal saldo DANA yang dapat diisi mulai dari Rp50 ribu hingga Rp1 juta
- Ikuti instruksi selanjutnya dari kasir untuk menyelesaikan transaksi
4. Cara Isi Saldo DANA di Lawson
- Datangi toko Lawson terdekat
- Beritahukan kepada kasir jika kamu ingin melakukan top up saldo DANA
- Kemudian sebutkan nomor ponsel kamu yang terdaftar di akun DANA kepada kasir
- Sebutkan nominal saldo DANA yang diinginkan
- Nominal saldo DANA yang dapat diisi mulai dari Rp50 ribu hingga Rp1 juta
- Ikuti instruksi selanjutnya dari kasir untuk menyelesaikan transaksi
Nah itu dia informasi mengenai cara mengisi saldo DANA di beberapa merchant yang bisa dilakukan dengan mudah.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsAp Poskoa agar tak ketinggalan update berita setiap hari.