Dana Cair ke KKS! Ini Update Terbaru Bansos PKH dan BPNT Alokasi November-Desember 2024, Segera Cek Bank Himbara!

Selasa 03 Des 2024, 11:53 WIB
Ini update terbaru bansos PKH dan BPNT alokasi November-Desember 2024 (Facebook/Info Bansos PKH Edited Insan Sujadi)

Ini update terbaru bansos PKH dan BPNT alokasi November-Desember 2024 (Facebook/Info Bansos PKH Edited Insan Sujadi)

POSKOTA.CO.ID - Penyaluran bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) untuk alokasi November-Desember 2024 terus berlangsung.

Dana bansos kini telah mulai cair melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), baik yang lama maupun yang baru, yang merupakan hasil peralihan dari layanan pos.

Bank Syariah Indonesia (BSI) menjadi bank penyalur pertama yang mencairkan bansos beberapa hari lalu, khususnya di wilayah Aceh. 

Dilansir dari YouTube SUKRON CHANNEL pada Selasa, 3 Desember 2024. Hari ini, dua bank penyalur lainnya, termasuk Bank Mandiri, dilaporkan telah menyusul mencairkan bantuan. Proses pencairan ini masih bertahap, dan saldo bantuan yang terisi pada KKS bervariasi antara PKH dan BPNT. 

Progres Penyaluran

KKS Lama: Untuk KKS lama, bantuan sudah mulai cair untuk periode November-Desember 2024, tetapi masih bertahap di berbagai bank. Misalnya, Bank Mandiri melaporkan pencairan PKH lebih dulu dibandingkan BPNT.

KKS Baru: Bagi penerima yang telah menerima KKS baru sejak peralihan Juli 2024, saldo bantuan mulai terisi kembali, mencakup alokasi bantuan sejak Juli hingga Desember. Hal ini memberikan peluang bagi penerima untuk mendapatkan bantuan dalam jumlah ganda, baik untuk PKH maupun BPNT.

Bansos Nonreguler: Selain bansos reguler, bantuan sosial nonreguler juga mulai disalurkan pada awal Desember 2024. Bantuan ini mencakup distribusi beras 10 kg, Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa, dan bantuan pendidikan seperti Program Indonesia Pintar (PIP).

Sebagian penerima masih menghadapi kendala pencairan, terutama bagi yang belum mendapatkan KKS baru. Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial (SIKS-NG) mencatat status beberapa penerima dengan keterangan "burekol", yang menunjukkan proses verifikasi dan penyesuaian penyalur masih berjalan. 

Bagi penerima yang belum mencairkan dana bantuan dari kartu KKS, disarankan untuk segera memeriksa saldo melalui layanan perbankan atau menghubungi pendamping bansos setempat untuk informasi lebih lanjut.

Proses pencairan bansos membutuhkan kesabaran karena dilakukan secara bertahap. Penerima bantuan PKH khususnya diimbau untuk menunggu instruksi resmi dari pendamping terkait pencairan bantuan untuk memastikan kelayakan penerimaan.

Berita Terkait

News Update