POSKOTA, CO.ID- Suka kesal nggak sih, ada seseorang yang mengirim pesan tapi sudah dihapus lagi, padahal anda belum membacanya. Ini cara ampuh melihatnya jika sudah dihapus pengirim.
Pernahkan anda penasaran dengan isi pesan WhatsApp yang sudah dihapus oleh pengirim sebelum sempat anda baca? WhatsApp memang memiliki fitur "Hapus untuk Semua Orang".
Hal ini memungkinkan pengirim menghapus pesan terkirim, baik di chat individu maupun grup. Namun, anda tetap bisa melihat isi pesan tersebut dengan beberapa trik khusus.
Melansir dari sumber YouTube milik Chand Eze, menjelaskan tentang masalah bagi anda yang sering menerima pesan WhatsApp sudah dihapus sebelum anda membacanya.
Anda bisa melakukannya dengan cara ampuh yang akan dijelaskan di bawah ini, sehingga anda akan mengetahui pesan WhatsApp apa yang sudah dihapus pengirim sebelum anda baca.
1. Menggunakan Notifikasi Log di HP
Setiap pesan yang masuk ke WhatsApp sebenarnya tercatat dalam sistem notifikasi perangkat anda. Dengan memanfaatkan fitur Notifikasi Log, anda bisa melihat pesan yang dihapus, caranya:
Gunakan Widget
- Tekan lama pada layar utama HP anda.
- Pilih Widget, lalu tambahkan Log Notifikasi (jika tersedia di HP anda).
- Buka log tersebut untuk melihat riwayat notifikasi, termasuk pesan WhatsApp yang dihapus.
Aplikasi Pihak Ketiga
- Unduh aplikasi seperti Notification History dari Google Play Store.
- Izinkan akses aplikasi ke notifikasi perangkat.
- Pesan WhatsApp yang dihapus akan terlihat di log aplikasi ini.
2. Gunakan Aplikasi WhatsRemoved+
Aplikasi pihak ketiga seperti WhatsRemoved+ dirancang khusus untuk merekam pesan masuk di WhatsApp, termasuk yang telah dihapus pengirim. Begini langkah-langkahnya:
- Unduh dan instal aplikasi WhatsRemoved+ dari Play Store.
- Buka aplikasi dan izinkan akses ke notifikasi.
- Pilih WhatsApp sebagai aplikasi yang ingin dimonitor.
- Setiap pesan yang dihapus pengirim akan tersimpan di aplikasi ini.
Kelebihan dari aplikasi ini, mudah digunakan dengan tampilan yang cukup sederhana, dan bisa memonitor pesan teks, gambar, dan file lainnya. Namun, membutuhkan izin akses data, sehingga perlu berhati-hati dengan privasi.
3. Manfaatkan Fitur Auto Backup WhatsApp
Jika WhatsApp anda terhubung dengan fitur backup otomatis, anda bisa memanfaatkan ini untuk melihat pesan yang dihapus dengan mengembalikan chat ke versi sebelumnya. Begini caranya:
- Buka Pengaturan WhatsApp - Chat - Cadangan Chat.
- Periksa waktu terakhir backup otomatis.
- Hapus dan instal ulang aplikasi WhatsApp.
- Pulihkan chat dari cadangan terakhir. Pesan yang dihapus sebelum backup akan muncul kembali.