POSKOTA.CO.ID - Anda suka kesal saat menyalakan hotspot, baterai hp menjadi cepat habis dan ponsel menjadi panas? Mari ikuti tips dan trik-nya di sini.
Pada ponsel, ada fitur hotspot yang berguna untuk berbagi internet kepada sesama pengguna smartphone atau perangkat lainnya.
Dengan begitu, akan sangat praktis dan tidak perlu mencari Wi-Fi pada saat berpergian. Tinggal menyalakan hotspot saja.
Akan tetapi, yang menjadi kendala atau masalah adalah baterai ponsel akan cepat terkuras ketika hotspot dinyalakan.
Namun, jika Anda membaca artikel ini, akan menemunkan tips dan trik menghemat baterai hp ketika menggunakan hotspot.
Tips dan Trik Menghemat Baterai Hp Saat Menyalakan Hotspot
1. Mengaktifkan Mode Hemat Daya
Salah satu cara termudah untuk meminimalisir konsumsi baterai hp saat menyalakan hotspot. Biasa diketahui sebagai Power Saving Mode, berguna untuk membatasi kinerja CPU, mengurangi sinkronisasi aplikasi, dan lainnya.
Cara mengaktifkan mode hemat daya adalah membuka pengaturan baterai di hp dan pilih menu "Hemat Daya".
2. Mengurangi Jarak Jangkauan Hotspot
Ada beberapa hp yang memiliki pengaturan jangkauan sinyal hotspot. Hal ini berguna untuk tidak memberikan akses internet ke banyak perangkat di jaraj jauh.
Jika tidak mau menyebarkan internet ke banyak perangkat, kurangi saja jarak jangkauannya. Atur menjadi jangkauan menengah atau jangkauan pendek.
3. Mematikan Fitur yang Tidak Perlu
Fitur seperti bluetooth, GPS, NFC, dan lain-lain jika tidak digunakan, lebih baik dimatikan saja. Jika dinyalakan tapi tidak digunakan, maka akan cepat menguras ponsel Anda.
4. Memilih Mode Wi-Fi 2.4 GHz
Biasanya, hp menawarkan 2 frekuensi Wi-Fi, yaitu 2.4 GHz dan 5 GHz. Apabila sedang menyalakan hotspot, sebaiknya gunakan Wi-Fi 2.4 GHz karena kecepatannya lebih rendah dibandingkan 5 GHz.
5. Mengatur Durasi Hotspot
Beberapa ponsel memiliki fitur pengaturan waktu hotspot, jadi Anda akan menetapkan waktu tertentu agar hotspot mati secara otomatis.
6. Membatasi Penggunaan Data
Batasilah penggunaan data atau mengontrol aplikasi yang terhubung ke hotpost. Pastikan hanya aplikasi penting yang terhubung.
Begitu pula pastikan membatasi aplikasi yang mengonsumsi data dalam jumlah yang besar, seperti streaming video atau game.
7. Menutup Aplikasi yang Tidak Perlu
Sebelum menyalakan tethering, alangkah baiknya menghapus aplikasi yang berjalan di latar belakang. Pastikan untuk menutup aplikasi yang tidak digunakan.
8. Membatasi Jumlah Perangkat yang Tersambung
Tethering hp bisa memberikan internet ke beberapa perangkat sekaligus. Semakin banyak jumlah perangkat yang tersambung, semakin berat juga kinerja hp sehingga daya baterai cepat habis.
9. Memilih Lokasi yang Sinyalnya Bagus
Dengan berada di lokasi yang memiliki sinyal internet yang bagus, maka kinerja hp pun menjadi cepat dan tidak banyak menguras baterai.
Demikian informasi tips dan trik menghemat baterai hp saat menyalakan hotspot. Semoga bermanfaat dan membantu.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.