POSKOTA.CO.ID - Imam Besar Persaudaraan Alumni (PA) 212, Habib Rizieq Shihab menyerukan dukungan terhadap pemerintahan Presiden RI Prabowo Subianto.
Hal tersebut disampaikan Rizieq Shihab saat memberikan sambutan kepada ribuan massa Reuni Akbar 212 di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Senin, 2 Desember 2024.
"Jadi sekali lagi, pemerintahan baru ini jangan kita ganggu, kita beri kesempatan, kita dorong, tapi tetap kita kritisi," kata HRS.
"Jadi bukan mendukung dalam arti kata menjilat, memuji yang gak berhak dipuji saudara, jangan, kita tetap ikhlaskan niat, hanya mencari Rida Allah subhanahu wa ta'ala," sambungnya.
HRS bahkan mendoakan Prabowo Subianto agar senantiasa diberikan kekuatan dan kesehatan dalam memimpin bangsa Indonesia.
"Agar mampu mensejahterakan rakyat, agar mampu terus menjaga keharmonisan hubungan antara Umaro dengan Ulama," katanya.
Eks pimpinan FPI ini bahkan mendoakan agar pemerintahan Prabowo dijauhkan dari orang-orang bermasalah seperti pejabat korupsi dan menindas rakyat.
"Sehingga Bapak Presiden Prabowo dan kabinet ke depannya saudara bisa memimpin negara Indonesia yang baik," ucapnya.
"Tanpa diganggu lagi oleh orang-orang yang selama ini memang selalu menjadi sumber masalah," tambah HRS.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.