Cara Hapus Akun Facebook secara Permanen

Senin 02 Des 2024, 17:25 WIB
Cara Hapus Akun Facebook secara Permanen (Unsplash/Dawid Sikolowski)

Cara Hapus Akun Facebook secara Permanen (Unsplash/Dawid Sikolowski)

POSKOTA.CO.ID – Facebook bisa dikatakan sebagai pioneer media sosial yang memudahkan pengguna untuk berinteraksi dengan pengguna lain.

Namun, seiring perkembangan zaman, sepertinya Facebook mulai ditinggalkan. Bahkan banyak orang yang ingin menghapus akun Facebook mereka secara permanen.

Sebenarnya, untuk menghapus akun Facebook secara permanen sangatlah mudah dan sederhana.

Tetapi, sebelum menghapus akun Facebook, Anda harus mempertimbangkan beberapa hal berikut:

- Setelah akun terhapu, Anda tidak akan bisa mengakses foto, video, dan data lainnya

- Jika Anda menggunakan akun Facebook untuk login ke aplikasi lain, Anda harus menghubungi aplikasi tersebut untuk memulihkan akun Anda

- Anda tidak akan bisa menggunakan Facebook Messager yang terhubung ke akun Anda

- Harus buat akun baru jika ingin punya Facebook lagi

Cara hapus akun Facebook secara permanen

1. Masuk ke akun Facebook yang ingin Anda hapus

2. Klik foto profil (biasanya ada di kanan atas)

3. Cari pengaturan dan privasi, klik pengaturan

4. Klik informasi Facebook

5. Cari menu penonaktifan dan penghapusan

6. Klik hapus akun

7. Lalu klik lanjutkan ke penghapusan akun 

8. Klik Hapus Akun, masukkan kata sandi, lalu klik lanjutkan

Itulah cara yang bisa Anda lakukan untuk menghapus akun Facebook secara permanen. Ingat, Anda harus mempertimbangkan keputusan dengan matang.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

 

Berita Terkait

News Update