2 Cara Mudah Mengamankan Akun Instagram dari Penyadapan

Senin 02 Des 2024, 07:51 WIB
Cara mengamankan Instagram. (Pixabay/John091)

Cara mengamankan Instagram. (Pixabay/John091)

POSKOTA.CO.ID - Para pengguna aplikasi Instagram perlu mengetahui cara mengamankan akun supaya tidak mudah disadap atau dibobol oleh orang lain.

Seperti diketahui, Instagram merupakan platform media sosial yang memudahkan para pengguna untuk berbagi informasi terkini, promosi, atau sekadar berbagi momen.

Meski begitu, bermain Instagram tidak lepas dari adanya risiko seperti peretasn akun oleh seseorang yang tidak bertanggung jawab.

Adapun ciri-ciri saat akun Anda disadap yaitu susah login, informas data pribadi tiba-tiba berubah, mengunggah foto atau video aneh, dan lain sebagainya.

Lantas, bagaimana caranya untuk mengamankan akun Instagram dari penyadapan? Simak informasi selengkapnya di sini.

Cara Mengamankan Akun Instagram

Untuk mengamankan akun Instagram, kamu bisa menggunakan tips dan fitur yang terdapat di dalam aplikasi supaya akun tidak diretas. Berikut uraiannya yang dikutip Poskota dari Pusat Bantuan.

1. Autentikasi Dua Faktor

Kamu bisa menggunakan fitur autentikasi dua faktor untuk melindungi akun Instagram sehingga orang lain tidak dapat mengaksesnya. 

Fitur ini akan meminta kode ika ada upaya login dari perangkat yang tidak dikenal. Simak caranya di bawah ini.

  • Buka aplikasi Instagram
  • Ketuk  garis tiba di kii bawah, lalu klik 'Pengaturan'
  • Pilih 'Autentikasi dua faktor', dan tap akun
  • Pilih metode keamanan yang ingi kamu tambahkan dan ikuti petunjuk di layar

2. Kata Sandi yang Kuat

Pastikan kamu menggunakan kata sandi yang kuat supaya orang lain sulit memprediksinya.

Hindari menggunakan informasi identifikasu pribadi seperti nama, tanggal lahir, alamat, atau kata sandi yang terlalu umum seperti '123..', sebab hal ini meningkatkan peluang akun untuk diretas.

Pilihlah kata sandi yang kuat dan unik sepeti kombinasi minimal enam angka huruf, dan karakter khusus (seperti !$@%), dan hindari pengulangan.

Berita Terkait

Cara Transfer Saldo DANA ke OVO

Senin 02 Des 2024, 08:32 WIB
undefined
News Update