Waspada! Mengenal Strategi Penipu Memiliki Banyak Nomor Rekening dan Alasan Sulit Ditangkap

Minggu 01 Des 2024, 21:27 WIB
Ilustrasi penipuan online. (Freepik/jannoon028)

Ilustrasi penipuan online. (Freepik/jannoon028)

Setelah menjadi korban penipuan, banyak orang ingin agar uang mereka kembali.

Namun kenyataannya, hal tersebut sangat sulit dilakukan. Beberapa korban bahkan melaporkan kejadian ini ke pihak kepolisian atau bank, namun tidak ada solusi. 

Dari pengalaman para korban yang sudah banyak, peluang untuk mendapatkan uang yang hilang sangat kecil. 

Lantas, apakah pihak bank atau kepolisian tidak bisa membantu?

Sebenarnya, pihak bank dan polisi memiliki prosedur tertentu yang membuat mereka tidak bisa langsung mengambil tindakan cepat. 

Jika korban mentransfer uang ke rekening penipu dengan kesadaran penuh sebelum menyadari penipuannya, maka bank menganggap transaksi tersebut sah. 

Bahkan meskipun laporan sudah diajukan ke bank, mereka tidak bisa langsung memindahkan dana dari rekening penipu ke rekening korban.

Karena itu memerlukan persetujuan kedua belah pihak atau keputusan pengadilan. 

Bank juga memiliki aturan yang melindungi kenyamanan dan privasi nasabahnya.

Mengapa Penipu Sulit Ditangkap?

Ketika uang sudah ditransfer ke rekening penipu, mereka tidak akan tinggal diam. 

Mereka biasanya akan segera memindahkan uang tersebut ke rekening lain atau dompet digital (e-wallet), lalu menarik uangnya dan mengganti akun e-wallet mereka. 

Dengan cara ini, mereka dapat menghilangkan jejak mereka dan melanjutkan aksi penipuan ke korban berikutnya.

Berita Terkait

News Update