Penemuan Kerangka Manusia di Lahan Kosong Desa Tambun Bekasi, Polisi Temukan KTP

Minggu 01 Des 2024, 14:23 WIB
Kerangka manusia ditemukan di lahan kosong di Desa Tambun, Kabupaten Bekasi, Sabtu, 30 November 2024. (Dok. Humas Polsek Tambun Selatan)

Kerangka manusia ditemukan di lahan kosong di Desa Tambun, Kabupaten Bekasi, Sabtu, 30 November 2024. (Dok. Humas Polsek Tambun Selatan)

POSKOTA.CO.ID - Kerangka tengkorak ditemukan di sebuah lahan kosong di Kampung Pekopen Kobra, Desa Tambun, Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Sabtu, 30 November 2024.

Penemuan awal kerangka ini pertama kali ditemukan oleh seorang warga yang sedang mencari rumput di sekitar lokasi.

Saat ditemukan, terlihat tengkorak tulang manusia masih tersusun secara utuh.

"Kami dapat laporan dari masyarakat yang tengah mencari rumput disitu ada kerangka manusia," kata Kanit Reskrim Polsek Tambun Selatan Iptu Kukuh Setio Utomo, Sabtu, 30 November 2024.

Polisi yang mendatangi TKP kemudian melihat ada KTP milik perempuan bernama Munah di sekitar penemuan tengkorak.

Diduga KTP tersebut masih memiliki hubungan dengan tengkorak manusia tersebut.

"Dari KTP seorang perempuan itu ternyata diduga manusia itu, suami dari perempuan itu," terangnya.

Polisi menemukan sejumlah benda lainnya selain KTP, di antaranya teko dan baju.

"Selain rangka, ada juga baju dan teko dan alat-alat lain di lokasi," kata Kukuh.

Selanjutnya, kerangka manusia dibawa ke Rumah Sakit Kramat Jati, Jakarta Timur untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut. Kukuh menerangkan, diduga sosok kerangka tersebut berjenis kelamin laki-laki.

"Ya, diduga laki-laki, tetapi masih kita dalami. Saat ini kita bawa dulu ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati," jelasnya.

Berita Terkait
News Update